Kenapa Assistive Touch Hilang Sendiri dan Solusi Untuk Dilakukan

Untuk Anda yang menggunakan iPhone, tentu Anda sudah sangat familiar dengan assistive touch, bukan? Ya, assistive touch adalah salah satu bantuan yang bisa digunakan untuk memaksimalkan penggunaan iPhone. Namun, apakah Anda mengetahui kenapa assistive touch hilang sendiri ketika digunakan?

Memang, terkadang, assistive touch menghilang secara tiba-tiba. Hal ini tentu saja sangat membingungkan dan akan mengganggu pengoperasian iPhone, terlebih untuk Anda yang memang senantiasa menggunakan assistive touch tersebut.

Nah, pada kesempatan ini akan dibahas beberapa hal terkait assistive touch, termasuk penyebab kenapa fitur tersebut hilang dan juga solusi yang bisa Anda lakukan. Penasaran? Simak ulasan selengkapnya!

Sekilas Tentang Assistive Touch

Assistive touch adalah salah satu fitur yang sangat menarik dari iPhone. Hal ini dikarenakan fitur ini bisa menjadi alat bantu untuk proses pengoperasian smartphone. Dengan menggunakan assistive touch ini, nantinya Anda bisa melakukan beberapa perintah dengan lebih mudah.

Dilihat dari fungsinya, assistive touch bisa dimanfaatkan untuk menyesuaikan volume, mengunci layar, menggerakkan multi-jari, memulai ulang perangkat, ataupun mengganti penekanan tombol hanya dengan satu ketukan. Tentu saja, bisa dikatakan bahwa fitur yang satu ini memiliki fungsi yang sangat lengkap.

Penggunaan assistive touch bisa menjadi solusi ketika Anda mendapatkan kesulitan untuk menggunakan layar. Selain itu, assistive touch ini bisa dimatikan ataupun dinyalakan dengan sangat mudah sehingga bisa disesuaikan dengan kebutuhan Anda.

Penyebab Assistive Touch Hilang Sendiri

Sebagaimana disinggung di awal bahwa terkadang ada masalah pada assistive touch tersebut, seperti tombol assistive touch yang tiba-tiba hilang sendiri. Masalah yang muncul ini disebabkan oleh beberapa hal yang perlu Anda ketahui dengan saksama.

Salah satu hal yang menyebabkan masalah pada assistive touch adalah aplikasi yang bermasalah. Bisa jadi, pada smartphone tersebut bisa jadi ada aplikasi yang crash sehingga membuat sistem tidak bisa bekerja secara optimal. Nah, kesalahan pada sistem inilah yang membuat assistive touch tidak muncul dan tiba-tiba hilang.

Penyebab lain yang membuat assistive touch hilang tiba-tiba adalah OS yang bermasalah. Bisa jadi Anda menggunakan OS yang sudah terlalu lama dan belum melakukan pembaruan. OS yang lama tersebut nantinya memiliki keterbatasan, termasuk untuk menjalankan fitur. Hal inilah yang menjadi sebab kenapa assistive touch hilang sendiri secara tiba-tiba.

Solusi Assistive Touch yang Hilang

Ketika Anda menemukan masalah pada assistive touch yang hilang secara tiba-tiba tersebut, sebenarnya Anda tidak perlu khawatir. Ada beberapa hal yang bisa dilakukan dan menjadi solusi dari masalah ini.

Adapun beberapa hal tersebut adalah sebagai berikut:

  • Melakukan pembaruan OS

Sebagaimana disinggung sebelumnya bahwa salah satu penyebab dari assistive touch yang hilang adalah OS iPhone yang terlalu lama. Nah, untuk mengatasinya, tentu Anda bisa melakukan pembaruan pada OS yang Anda gunakan tersebut. Ini adalah solusi pertama yang perlu Anda lakukan.

Untuk melakukan update OS, cek terlebih dahulu ketersediaan OS baru tersebut di pengaturan telepon. Jika Anda mendapatkan informasi dan pemberitahuan tentang pembaruan OS, maka lakukan pembaruan tersebut. Pastikan jika memory Anda mencukupi dan juga memiliki sambungan internet yang stabil.

Kedua hal tersebut cukup penting karena biasanya file pembaruan OS cenderung cukup besar. Namun, jika tidak bisa melakukan upgrade, Anda bisa mencoba melakukan downgrade atau menggunakan OS yang lama. Barangkali, penyebab assistive touch yang hilang adalah adanya bug pada OS yang Anda gunakan tersebut.

  • Melakukan restart perangkat

Solusi lain yang bisa dilakukan untuk mengatasi assistive touch yang hilang adalah dengan melakukan restart perangkat. Ini juga termasuk solusi yang sangat mudah untuk dilakukan dan juga cukup efektif. Dengan melakukan restart, maka Anda bisa mengembalikan kondisi iPhone ke kondisi yang kembali fresh.

Bisa jadi, assistive touch hilang karena iPhone yang sudah terlalu lama digunakan dan juga terlalu panas. Nah, cobalah untuk melakukan restart. Ada baiknya jika Anda melakukan restart secara teratur minimal satu kali setiap hari untuk menjaga kondisi iPhone yang digunakan senantiasa baik dan juga stabil.

  • Menghapus cache

Seperti yang disinggung di awal, adanya masalah sistem juga menjadi sebab kenapa assistive touch hilang. Nah, bisa jadi, gangguan pada sistem tersebut berasal dari banyaknya file sampah yang tersimpan di memory.

Dalam hal ini, sebagai solusi, ada baiknya jika Anda membersihkan cache atau file sampah tersebut secara teratur. Untuk kemudahan, Anda bisa menggunakan aplikasi penghapus file cache yang saat ini banyak tersedia di App Store.

Nah, demikian beberapa ulasan tentang kenapa assistive touch hilang sendiri baik dari penyebab ataupun juga solusi yang bisa Anda lakukan. Jika Anda menemukan masalah tentang assistive touch, Anda juga bisa mencoba untuk mengecek pengaturan dan mengaktifkan fitur ini kembali.