Cara Reset Printer Epson L3150

Printer Epson adalah salah satu merek printer yang paling populer di Indonesia. Kepopuleran ini disebabkan oleh kualitas yang ditawarkan oleh printer Epson sangat mumpuni. Dengan kualitas hasil print yang bagus, pencetakan cepat, dan hemat tinta.

Setiap tahunnya Epson terus mengupgrate ke versi yang lebih baik dari pendahulunya. Salah satu jenis printer Epson adalah Epson L3150. Ini adalah jenis printer All in One yang artinya printer ini dapat melakukan tiga kegiatan dalam satu printer yaitu mencetak dokumen, melakukan scanning, dan copy atau menyalin.

Cara Reset Printer Epson L3150
Cara Reset Printer Epson L3150

Namun meskipun merek Epson terbilang awet jika dibandingkan dengan jenis printer lainnya, namun printer Epson juga dapat mengalami kendala. Disini kami akan membahas secara detail mengenai cara reset printer Epson L3150.

Sekilas Tentang Epson L3150

Epson L3150 adalah generasi terbaru yang menggantikan pendahulunya yaitu Epson L405. Printer ini mengalami banyak upgrate dari banyak segi. Misalnya dari sisi kualitas cetak, kecepatan cetak, dan teknologinya. Hanya dengan 2,7 jutaan anda sudah dapat membawa pulang printer Epson L3150 ini.

Printer Epson L3150 mempunyai kecepatan cetak yang sangat cepat. Dalam semenit, printer ini dapat mencetak sebanyak 33 lembar kertas yang memiliki ukuran A4 untuk tinta hitam. Sedangkan untuk warna, Epson L3150 dapat mencetak sebanyak 15 halaman dalam waktu yang sama.

Printer ini mempunyai mode draft yaitu dokumen tidak resmi yang digunakan untuk keperluan pribadi. Mode draft ini adalah dokumen yang dicetak lebih cepat dengan tinta yang lebih sedikit.

Printer ini mengusung konsep All in One dimana Epson L3250 dapat melakukan tugas mencetak dokumen, mencopy atau menggandakan dokumen, dan melakukann scanner dokumen.

Salah satu keunggulan utama dari printer ini adalah kemampuannya melakukan print hanya dengan menggunakan perintah dari smartphone dan melakukan pencetakan dokumen jarak jauh. Ini dapat terjadi karena printer Epson L3150 ini dilengkapi dengan WiFi.

Penyebab Printer Epson L3150 Berkedip

Printer Epson mempunyai lampu indikator yang dapat memberitahu kondisi printer. Jika printer berkedip maka hal itu berarti terdapat masalah pada printer ini. Namun kedipan ini tak dapat memberitahu apa masalahnya dan pada bagian apa masalah itu terjadi.

Kemungkinan yang dapat terjadi saat lampu indikaotr menyala yang diikuti oleh tak dapat melakukan cetak dokumen adalah terdapat masalah pada bagian hardware ataupun hardware.

Masalah yang paling umum terjadi adalah karena error waste ink full yaitu keadaan over ink pad counter atau tinta pembuangan yang telah penuh. Tenang, ini bukanlah masalah serius.

Jika anda mengalami masalah ini, maka solusinya adalah dengan melakukan reset printer. Reset printer artinya menyetting ulang printer kembali ke keadaan semua.

Baik printer Epson maupun Canon, kedua printer ini memiliki masa tertentu atau jumlah maksimal print tertentu. Jika masa tertentu atau jumlah print tertentu telah tercepai maka harus dilakukan reset printer.

Ini dilakukan untuk menjaga agar kualitas cetak senantiasa dalam keadaan baik. Untuk jumlah cetak atau masa yang ditetapkan setiap printer berbeda satu sama lain. Ini adalah setingan pabrik yang tak dapat diubah.

Dua Cara Reset Epson L3150

Terdapat dua cara reset Epson yaitu dengan cara manual dan juga dengan cara menggunakan software khusus yang bernama Epson Adjusment Program. Namun sebaiknya gunakanlah cara pertama terlebih dahulu, lalu jika tak berhasil baru gunakan cara yang kedua.

Saat melakukan reset printer Epson pastikanlah anda berhati-hati dan menekan tombol dengan tepat agar tak menimbulkan masalah yang jauh lebih besar nantinya.

Dua cara yang dijelaskan disini sangat mudah diikuti. Anda tak perlu lagi mendatangi teknisi printer sebab caranya yang sangat sederhana. Berikut cara reset printer yang dapat anda terapkan:

Reset Printer Epson L3150 Secara Manual

Reset printer Epson L3150 secara manual berarti melakukan pengaturan dengan menekan tombol terrtentu yang ada di printer L3150 dengan cara tertentu dan durasi tertentu. Cara manual ini adalah cara yang mudah dan sederhana. Anda tak perlu mendownload dan menginstall aplikasi yang memakan waktu lebih lama. Itulah mengapa cara ini sebagai cara pertama yang sebaiknya anda terakan terlebih dahulu.

Sebenarnya panduan cara reset printer Epson L3150 secara manual telah ada di buku manual printer Epson L3150 yang anda dapatkan saat membeli printer Epson L3150 ini. Untuk memastikannya anda dapat membuka buku manual tersebut.

Untuk cara reset Epson L3150 secara manual bisa dilakukan dengan cara berikut ini:

  1. Pertama, cabut kabel daya kemudian diamkan selama antara 3 hingga 5 menit.
  2. Lalu colok dan nyalakan printer dengan menekan tombol power seperti biasa.
  3. Setelah menyala dengan sempurna selanjutnya tekan dan tahan tombol resume (yang mempunyai logo tinta) selama 5 menit lalu lepaskan.
  4. Tekan dan tahan kembali selama 3 detik kemudian llepaskan.
  5. Nantinya proses reset pada printer akan dimulai.
  6. Apabila prosesnya telah selesai maka lampu indikator akan berhenti berkedip.
  7. Cobalah melakukan tes dengan mencetak dokumen untuk memastikan printer telah berhasil dilakukan reset.

Jika proses telah selesai dilakukan maka nantinya printer akan berhasil tereset. Selanjutnya printer akan kembali ke settingan awal dan menjadi seperti baru dibeli di toko.

Jika seandainya cara ini tak membuahkan hasil maka anda dapat melakukan reset printer Epson seperti dibawah ini:

Cara Reset Printer Epson L3150 Menggunakan Software

Cara lainnya untuk melakukan reset Epson L3150 adalah dengan menggunakan Software khusus yang bernama Epson Adjusment Program. Software yang dipasang harus sesuai dengan tipe printer. Jika tidak, maka akan ada hambatan komunikasi sehingga proses tak dapat berjalan dengan lancar sebagaimana mestinya.

Ini adalah alternatif yang dapat anda tempuh apabila cara reset Epson L3150 secara manual gagal anda lakukan. Berikut cara reset printer dengan menggunakan software:

  1. Pastikan anda telah mendownload Epson Adjusment Program dan telah menginstalnya di komputer anda.
  2. Nonaktifkan antivirus sebelum membuka aplikasi.
  3. Setelah aplikasi Epson Adjusment Program, selanjutnya klik select lalu pilih L3150.
  4. Pilih Pacticular Adjusment Mode.
  5. Pilih waste ink pad counter, lalu Ok.
  6. Centang bagian main pad counter dan platen pad counter, lalu klik initialize.
  7. Selanjutnya proses reset akan dimulai. Jika berhasil maka akan muncul notifikasi untuk mematikan printer.
  8. Matikan printer lalu nyalakan kembali. Setelah proses ini maka printer akan dapat digunakan kembali.

Penggunaan software ini sangat muah dan juga sangat sederhana. Anda tak perlu menghabiskan waktu yang terlalu lama dan juga tak sulit untuk melakukannya. Jika sudah melewati tahap diatas maka kedipan akan segera hilang. Printer akan dapat bekerja normal kembali seperti sedia kala.

Namun jika anda telah melakukan cara diatas namun tak mendapatkan hasil sebagaimana yang diinginkan maka barangkai masalahnya bukan pada software melainkan pada bagian hardwarenya.

Jika sudah seperti itu maka bawalah printer anda ke teknisi atau tukang service terdekat untuk dilakukan pengecekan dan perbaikan lebih lanjut.