7 Rekomendasi Streaming Donghua China Sub Indo!!

Di Indonesia, belum banyak orang yang mengetahui dan minat dengan film animasi China atau donghua. Maka dari itu, untuk kamu yang menjadi penggemar donghua ataupun kamu yang penasaran dengan donghua, kami akan memberikan rekomendasi streaming donghua China sub Indo yang dapat kamu gunakan untuk menonton animasi tersebut secara langsung.

7 Rekomendasi Streaming Donghua China Sub Indo

7 Rekomendasi Streaming Donghua China Sub Indo

Di mana kita bisa streaming donghua? Donghua tidak dikenal oleh banyak orang karena  tidak tayang di TV Indonesia. Apabila kamu ingin menonton donghua lengkap dengan sub Indo, kamu bisa menonton melalui aplikasi di bawah ini:

1. Netflix

Kamu pasti sudah tidak asing lagi dengan aplikasi Netflix, aplikasi yang dikenal dengan tayangan film dan drama yang bagus. Namun, tidak banyak orang yang mengetahui bahwa Netflix juga menayangkan Donghua. Untuk mendapatkan aplikasi Netflix, kamu bisa mengunjungi https://www.netflix.com/id.

2. Crunchyroll

Crunchyroll

Crunchyroll adalah aplikasi yang populer di kalangan penggemar Tonghua karena aplikasi ini memiliki ribuan koleksi terbaru di setiap musimnya. Aplikasi ini memiliki fitur berlangganan, akan tetapi untuk kamu yang merupakan pengguna baru, kamu dapat melakukan streaming gratis selama 14 hari. Untuk mendapatkan aplikasi ini, kamu bisa mengunjungi https://www.crunchyroll.com/.

3. iQIYI

iQIYI adalah aplikasi yang banyak menyediakan drama Asia, anime Jepang dan anime China (donghua). iQIYI menyediakan akses secara gratis untuk para pengguna, akan tetapi jika kamu ingin menonton episode secara lengkap, kamu harus menjadi langganan VIP. Silakan kunjungi https://www.iq.com/ untuk mendapatkan aplikasi ini.

4. WeTV

WeTV adalah aplikasi yang menyediakan video global dengan kualitas yang sangat baik, mulai dari drama, film, variety show, anime Jepang, donghua, dan berbagai video lainnya. Sebagai penggemar Tonghua, kamu bisa memilih dari berbagai pilihan yang ada di WeTV. Untuk mendapatkan aplikasi ini, kamu bisa mengunjungi https://wetv.vip/

5. Dr Anime

[appbox googleplay screenshots com.dranime.live]

Dr Anime adalah aplikasi streaming anime terlengkap, baik anime maupun donghua. Namun, sayangnya belum banyak orang yang mengetahui tentang aplikasi ini. Sebagai penggemar donghua, kamu bisa menggunakan aplikasi dengan cara download di https://play.google.com/store/apps/details?id=com.dranime.live  untuk  bisa menikmati berbagai tayangan donghua.

6. Animeku

Animeku adalah aplikasi yang menyediakan ratusan judul anime dan Tonghua. Kamu bisa menemukan live action, review on going, tokusatsu, dan juga donghua. Untuk bisa mendapatkan aplikasi ini, kamu bisa mengunjungi https://m.apkpure.com/id/animeku-nonton-anime-sub-ind/com.dny.animeku

7. Bstation

Bstation

Bstation digemari oleh banyak orang untuk streaming anime, film, dan juga donghua. Bstation memiliki koleksi tayangan yang beragam dan menyediakan fitur untuk bisa download video di aplikasi tersebut. Apabila kamu tertarik dengan aplikasi ini, kamu bisa download aplikasi ini di https://bilibili.tv/id/anime

Apa Yang Disebut Dengan Donghua?

Donghua

Untuk kamu yang belum kenal dengan istilah donghua pasti bertanya-tanya apa yang dimaksud dengan donghua. Sama halnya dengan anime, donghua merupakan semua film animasi, kartun, dan CGI yang dibuat di China. Semua hal tersebut dibuat dengan karakteristik yang sesuai dengan kultur budaya di China.

Apa Perbedaan Anime dan Donghua?

Anime dan donghua jelas berbeda karena anime adalah buatan negara Jepang sedangkan donghua adalah buatan orang China. Adapun perbedaan secara detail dari anime dan donghua adalah sebagai berikut

1. Penggunaan Bahasa

Anime tentunya menggunakan bahasa Jepang. Sedangkan donghua menggunakan bahasa China. Namun, kamu tidak perlu khawatir, karena keduanya bisa ditonton dengan menggunakan subtitle Indonesia.

2. Tema Dalam Cerita

Donghua adalah animasi yang sangat kental dengan untuk budaya China. Hal ini terlihat dari adanya hubungan antara tema donghua dengan dunia persilatan, kultivasi, dan juga marital arts. Sedangkan anime, seperti yang telah kita ketahui bersama bahwa anime memiliki tema yang sangat luas dan tidak selalu perihal budaya Jepang.

3. Desain Karakter

Dikarenakan donghua kental dengan unsur budaya China, maka karakter pemain juga  memiliki penggambaran seperti budaya China, mulai dari penataan rambut hingga pemilihan busana. Sedangkan anime, memiliki penggambaran karakter yang lebih umum sesuai dengan imajinasi pembuatnya.

Rekomendasi Donghua Yang Wajib Kamu Tonton

Rekomendasi Donghua Yang Wajib Kamu Tonton

Setelah mengetahui penjelasan mengenai donghua, memahami perbedaan donghua dengan anime, dan mengetahui aplikasi yang dapat kamu gunakan untuk streaming donghua, selanjutnya kamu perlu mengetahui rekomendasi donghua yang wajib kamu tonton. Berikut ini adalah rekomendasi donghua terbaik yang bisa kamu saksikan

1. Mo Dao Zu Shi

Mo Dao Zu Shi mengangkat tema mengenai kepercayaan dari masyarakat di China yaitu sekte yang dibentuk oleh Wei Wuxian. Namun, anehnya, setelah Wei Wuxian mati dan mengalami reinkarnasi, Wei Wuxian berusaha membubarkan sekte tersebut dengan alasan sekte tersebut sering berbuat onar.

2. Tian Guan Ci Fu

Tian Guan Ci Fu menceritakan seorang Xie Lian yang merupakan legenda dari bela diri yang telah hidup di surga dengan damai selama 8000 tahun. Namun, tiba-tiba raja iblis muncul untuk menebarkan berbagai bentuk teror dan mengganggu ketenangan Xie Lian di surga.

3. Wu Geng Ji

Apa yang akan terjadi jika manusia dan dewa saling berselisih? Tentu kita tidak bisa membayangkan apabila hal tersebut benar-benar terjadi. Wu Geng Ji ini menceritakan tentang konflik antara manusia dan dewa dengan latar belakang Dinasti Shang yang tidak boleh Anda lewatkan.

4. Quanzhi Fashi

Quanzhi Fashi merupakan donghua dengan genre fantasi yang menceritakan tentang anak SMA yang melakukan petualangan di dunia yang asing di mana semua orang memiliki kekuatan magis. Kemudian, anak SMA tersebut bersekolah di sekolah sihir dan mendapatkan bullying karena memiliki kemampuan yang di bawah rata-rata. Namun, dibalik itu semua, ia memiliki kelebihan yang bisa diasah hingga ia bisa menjadi seorang penyihir terbaik.

5. Lan Mo De Hua

Lan Mo De Hua adalah salah satu donghua yang memiliki genre romantis dan memiliki alur cerita yang ringan. Donghua ini menceritakan persahabatan antara dua orang, yang mana salah satunya memendam perasaan untuk sahabatnya. Namun, sayangnya perasaan tersebut bertepuk sebelah tangan.

6. The King’s Avatar

Donghua juga memiliki animasi yang menyuguhkan cerita seru tentang seorang anak pemain game yang memiliki pengetahuan luas dan cerdas. Pada suatu hari anak tersebut dikeluarkan dari timnya, yang mana hal ini menjadi batu loncatan untuk anak tersebut bisa menjadi gamers profesional.

7. The Daily Life of The Immortal King

The Daily Life of The Immortal King memiliki cerita yang menegangkan tentang tokoh yang over power bernama Wang Ling. Wang Ling memiliki kekuatan yang sangat luar biasa dan berupaya untuk mengalahkan semua iblis yang ia temui. Namun, di balik itu semua Wang Ling menginginkan kehidupan yang normal hingga ia berusaha untuk menjalani hidupnya dengan hidup sederhana yang sesuai dengan apa yang ia inginkan.

Demikian informasi mengenai rekomendasi streaming donghua China Sub Indo. Semoga informasi ini bisa menambah pemahaman kamu mengenai donghua dan menambah list donghua yang wajib kamu tonton untuk mengisi waktu luangmu. Pastikan kamu memilih donghua yang sesuai dengan minatmu dan selamat menonton.