Kuota Sosmed Telkomsel – Operator berplat merah yang satu ini memang memiliki banyak pilihan paket internet. Meski membuat pelanggan memiliki banyak pilihan yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan, namun tak sedikit yang justru bingung. Ditambah lagi dengan layanan layanan baru yang sering dihadirkan oleh telkomsel dari waktu ke waktu. Nah khusus bagi kamu yang gak bisa lepas dengan sosial media seperti ig, fb, wa dan lain sebagainya simak penjelasan berikut
Mulai dari anak anak, remaja hingga orang tua rasanya saat ini tak lepas dari aplikasi sosial media. Ketika memiliki waktu luang, umumnya orang orang mulai membuka instagram, tiktok atau bahkan youtube. Memang disana memiliki banyak konten yang lucu dan menghibur. Selain itu juga bisa untuk melihat kabar terbaru dari teman teman kita melalui jagad maya. Bisa dikatakan saat ini adalah eranya sosial media.
Dengan kondisi demikian, wajar jika kemudian banyak operator seluler yang menghadirkan paket internet sosial media. Salah satunya adalah telkomsel yang menyediakan kuota sosmed dalam beberapa pilihan paket internet.
Apa Itu Kuota Sosmed Telkomsel?
Seperti namanya, ini adalah paket khusus yang hanya bisa digunakan untuk mengakses aplikasi sosial media yang telah ditentukan. Umumnya harganya dibandrol lebih murah dibanding dengan kuota utama. Jadi bagi kalian yang sehari harinya gak lepas dari sosmed, bisa dipertimbangkan untuk memiliki kuota sosial media ini.
Lantas kuota sosmed telkomsel ini buat apa saja? Perlu diketahui juga, tidak semua aplikasi sosial media bisa diakses dengan kuota ini. Hanya aplikasi yang telah ditentukan saja yakni whatsapp, line, facebook dan instagram. Kendati demikian, keempat aplikasi tersebut rasanya menjadi aplikasi yang paling banyak diakses dewasa ini. Jadi kami kira sudah cukup mengakomodir kebutuhanmu untuk urusan sosmed.
Meski sebenarnya telkomsel memiliki paket unlimited yang bisa digunakan untuk apapun, tapi ada sejumlah kelebihan jika kamu membeli kuota sosmed. Umumnya paket internet kuota memiliki kecepatan internet yang lebih maksimal dibanding paket unlimited.
Cara Beli Kuota Sosmed Telkomsel 2021
Di tahun 2021 ini Telkomsel memiliki sejumlah paketĀ untuk keperluan sosial media. Selain paket OMG Sosmed ada juga kuota ketengan yang mana pelanggan bisa memilih untuk membeli kuota facebook saja, kuota instagram saja, kuota tiktok saja dll. Biar tidak bingung berikut sejumlah pilihan paket kuota internet telkomsel untuk keperluan sosial media beserta cara membelinya.
Kuota OMG Sosmed Telkomsel
Paket OMG sosmed merupakan paket khusus untuk mengakses 4 sosial media yakni facebook, instagram, whatsapp dan line. Selain itu bisa juga digunakan untuk mengakses MusicMAx dan juga GamesMax. Menariknya ketika mengaktifkan paket ini, pelanggan akan mendapatkan 2 jenis kuota yakni kuota utama dan kuota sosmed. Terdapat 2 paket yang bisa pelanggan pilih yakni:
- OMG Sosmed 9 GB (Rp 67.000,-)
Terdiri dari kuota utama 3 Gb dan kuota sosmed 6 Gb dengan masa aktif 30 hari. - OMG Sosmed 15 Gb (Rp 94.000,-)
Terdiri dari kuota utama 5 Gb dan kuota sosmed 10 Gb dengan masa aktif 30 hari.
Untuk membeli paket OMG Sosmed telkomsel bisa melalui UMB *363# atau bisa melalui aplikasi My Telkomsel pada menu paket internet OMG.
Kuota Ketengan
Admin beberapa waktu lalu mendapat pertanyaan apakah kuota sosmed telkomsel bisa untuk youtube? jawabanya tidak, karena hanya bisa untuk keempat aplikasi yang disebutkan diatas. Namun sebagai gantinya kamu bisa memilih untuk membeli kuota ketengan. Kuota ini menawarkan pelanggan untuk membeli kuota youtube aja, instagram aja, facebook aja, tiktok aja, whatsapp aja atau twitter aja. Jadi kamu bisa lebih hemat dan tentunya bisa lebih sesuai dengan kebutuhan. Harganya dibandrol mulai Rp 3 ribuan saja lho.
Untuk info paket selengkapnya kamu bisa cek di aplikasi my telkomsel. Atau bisa juga melalui UMB yakni *363*847#.
Paket Unlimited Max
Pilihan terakhir adalah dengan membeli paket UnlimitedMax. Jadi paket ini terdiri dari kuota utama, kuota nonton, dan kuga internet unlimited dengan FUP. Adapun kuota nonton sendiri didalamnya termasuk sejumlah aplikasi sosial media dan layanan streaming. Kuota nonton telkomsel bisa digunakna untuk WA, Line, Tiktok, FB, IG, Youtube, Video, Mola TV, VIU, Lionsgtate, prime video, Disney, Max Stream, Music Max dan Games Max.
Terdapat 3 pilihan paket yang bisa kamu pilih yakni:
- UnlimitedMax Rp 75.000,-
Terdiri dari kuota utama 25 Gb , kuota nonton 10 Gb dan unlimited dengan FUP. - UnlimitedMax Rp 125.000,-
Terdiri dari kuota utama 55 Gb, kuota nonton 15 Gb dan unlimited dengan FUP - UnlimitedMax Rp 105.000,-
Terdiri dari kuota utama 38 Gb, kuota nonton 13 Gb dan unlimited dengan FUP.
Akhir Kata
Nah demikian tadilah penjelasan mengenai kuota sosmed telkomsel di tahun 2021. Semoga dengan penjelasan diatas kamu tak lagi bingung menentukan paket mana yang mau dibeli. Terima kasih telah membaca artikel kami dan semoga bermanfaat ya.