Spesifikasi dan Review OPPO Reno7 Lite 2025

OPPO Reno7 Lite menjadi ponsel paling anyar tahun 2022 yang banyak diburu hingga sekarang. Hal tersebut berkat dukungan spesifikasi, fitur dan teknologi yang mumpuni sehingga membuat ponsel makin garang.

Spesifikasi OPPO Reno7 Lite

OPPO Reno7 Lite

Keluaran 2022, April 14
Platform
RAM 8GB
Chipset Snapdragon 695 5G (6nm) Qualcomm SM6375
Penyimpanan 128GB 8GB RAM, 256GB 8GB RAM

UFS 2.2

CPU Octa-core (2×2.2 GHz Kryo 660 Gold & 6×1.7 GHz Kryo 660 Silver)
Sistem Operasi Android 11
Kamera Belakang
Single Camera 64 MP, f/1.7, 26mm (wide), PDAF

2 MP, f/2.4, (macro)

2 MP, f/2.4, (depth)

Video 1080p@30fps
Fitur LED flash, HDR, panorama
Kamera Depan
Single Camera 16 MP, f/2.4, 27mm (wide), 1.0µm
Video 1080p@30fps
Fitur HDR, panorama
Bodi
Dimensi 159.9 x 73.2 x 7.5 mm (6.30 x 2.88 x 0.30 in)
Berat 173 gram (6.10 oz)
Warna Hitam, Silver
Layar 6,43 inci
Resolusi 1080 x 2400 pixels, 20:9 ratio (~409 ppi density)
Baterai Li-Po 4500 mAh, non-removable

Fast charging 33W, 31% in 15 min, 100% in 63 min (advertised)
Reverse charging
USB Power Delivery

Konektivitas
Jaringan 2G, 3G, 4G, 5G
SIM Dual SIM
Dukungan Ada
Bluetooth 5.1, A2DP, LE, aptX HD
GPS Ya, dengan A-GPS, GLONASS, BDS, GALILEO, QZSS
NFC Ada
USB USB Type C
Port Jack Audio
Lain-lain
Sensor Compass, Fingerprint (under display, optical), Gyro, accelerometer, proximity
bagaimana-cara-merawat-memori-pada-pc/” title=”Baca lebih lanjut tentang Radio”>Radio Ada

Review OPPO Reno7 Lite

Spesifikasi OPPO Reno7 Lite

OPPO yang sudah menggunakan jaringan 5G ini hadir dengan fitur kamera mumpuni yang memanjakan”>memanjakan para penggunanya. Fitur yang dimaksud adalah Bokeh Flare Portrait serta AI Color Portrait untuk kamera depannya.

Alhasil dengan fitur ini bakal membuat swafoto pengguna menjadi makin keren dan tampak lebih jernih. Selain itu, ada berbagai teknologi ampuh lain yang dapat kamu nikmati. Untuk lebih lengkapnya, cek review berikut:

  • Jaringan

Seperti yang telah disebutkan, jaringan 5G telah disematkan pada OPPO Reno 7 Lite 5G ini. Jaringan ini membuat penggunanya dapat melakukan update kapanpun tanpa perlu takut jaringannya lemot.

Adapun jaringan 5G yang didukung ponsel ini adalah n1 (2.100 MHz), n3 (1.800 MHz) serta n40 (2.300 MHz). Hal ini berarti ponsel ini dapat dipakai untuk tiga operator 5G ternama Indonesia, seperti XL, Telkomsel hingga Indosat Ooredoo Hutchison.

Bahkan dukungan dual SIM 5G memungkinkan pengguna dapat memakai dua slot kartu SIM secara bergantian. Sangat fleksibel karena dapat disesuaikan dengan kebutuhan penggunanya masing-masing.

  • Dimensi

Untuk menambah daya tarik, OPPO ini telah menerapkan konsep Ultra-Slim Retro yang juga dipakai di seri OPPO Reno 6 5G. Desain tersebut membuat bagian belakang ponsel agak datar dengan tiap sudut yang dibuat lebih membulat.

Menariknya, bodi belakang pada ponsel ini juga hadir dengan pilihan warna hitam kosmik dan spektrum pelangi. Body belakang juga memakai lapisan dari proses LDI (Laser Direct Imaging) yang membuat ponsel makin kece dan keren.

OPPO Reno 7 Lite juga menempatkan beberapa tombol dengan strategis. Diantaranya seperti tombol power di bagian sisi kanan. Serta tombol volume pada bagian sisi kiri. Serta slot kartu untuk bagian sisi atas.

Pada bagian bawah bodi ponsel juga ada jenis jack audio 3,5 mm, speaker mono hingga porta USB Type-C. Dimensi seperti ini mengingatkan kita pada desain ponsel flagship ternama di dunia.

  • Kamera

Hal yang tak kalah menarik di sini adalah pada bagian kameranya. Ponsel menggunakan konsep tiga kamera pada bagian bodi belakang dengan tambahan lensa khusus. Ada juga lampu kilat yang mirip seperti lensa.

Adapun spesifikasi kamera belakang ponsel ini, kamera utamanya beresolusi 64 MP + kamera makro 2 MP serta usungan kamera kedalaman beresolusi 2 MP untuk keperluan bokeh.

Meski OPPO tidak menyediakan kamera ultra wide, tapi kualitas fotografi dengan ketiga kamera ini tetap terbaik di kelasnya. Hal tersebut telah dibuktikan oleh banyak penggunanya.

Bagi yang suka selfie, ponsel juga sudah mendukung teknologi kamera depan beresolusi 16 MP dengan berbagai fitur dan teknologi terbaik di kelasnya.

  • Layar

Layar yang tertanam pada ponsel ini sudah memakai panel AMOLED yang berukuran 6,43 inci. Adapun resolusi yang digunakan adalah Full HD+ yang dikenal dengan resolusi 2.400 x 1.080 piksel.

Rasio layarnya adalah 20:9 yang membuat pengguna bisa tambah nyaman untuk melihat video ataupun memainkan game. Tak ketinggalan, layar di dalam ponsel ini sudah menggunakan fitur Screen Touch ID.

Artinya, pengguna bisa memakai sensor fingerprint pada bagian bawah untuk memaksimalkan keamanan. Amat disayangkan karena OPPO Reno 7 Lite ini masih mengandalkan 60 Hz.

  • Performa

Smartphone dipersenjatai dengan SoC Qualcomm Snapdragon 695 5G yang menjadi prosesor 5G powerful untuk kelas menengah. Dengan teknologi ini, sudah pasti ponsel menawarkan performa terbaik di kelasnya.

Ada juga teknologi Triple ISP Spectra 346T yang membuat kemampuan untuk mengambil gambar jadi makin memuaskan. Bahkan jika pengambilan gambar tersebut dilakukan di kondisi cahaya minim sekalipun.

Untuk keperluan multitasking, ponsel mengandalkan RAM berkapasitas 8 GB dengan penyimpanan internal sebesar 128 GB. Untuk mendukung memori utama, ponsel juga dilengkapi dengan fitur RAM expansion hingga 5 GB.

Spesifikasi ini tentunya membuat pengalaman main game makin memuaskan. OPPO Reno 7 Lite terbaru ini dapat mendukung berbagai game populer. Diantaranya seperti PUBG Mobile, Mobile Legends, Call Of Duty Mobile hingga, Genshin Impact.

Kelebihan OPPO Reno7 Lite

Kelebihan OPPO Reno7 Lite

Dari review yang sudah dibahas di atas, ada beberapa kelebihan yang dapat kita ambil dari ponsel ini. Adapun kelebihan ponsel sebagai berikut:

  • Memiliki body tipis dan bobot yang ringan sehingga tidak nyaman untuk digenggam dan tidak membebani penggunanya.
  • Memiliki bodi belakang yang sangat elegan karena ada beberapa pilihan warna menarik.
  • Memiliki performa yang sangat bagus sehingga bisa digunakan untuk main game maupun kebutuhan harian lainnya.
  • Memiliki hasil jepretan yang tidak mengecewakan karena didukung oleh kamera utama yang sangat mumpuni.
  • Dilengkapi dengan layar AMOLED yang membuat kualitas layar ponsel jadi jernih dan terlihat sangat kokoh.
  • Ada dukungan pengisian cepat 33W Super VOOC sehingga baterai bisa cepat terisi.
  • Adanya fitur NFC yang memudahkan proses transaksi pengguna.

Kekurangan OPPO Reno7 Lite

Kekurangan OPPO Reno7 Lite

Meski dikenal sebagai salah satu ponsel keluaran terbaru, tapi ponsel milik OPPO ini tetap ada kekurangan. Adapun kekurangannya sebagai berikut:

  • Mempunyai refresh rate layar yang hanya 60 Hz sehingga tidak maksimal ketika digunakan untuk main game.
  • Tidak dilengkapi dengan kamera ultrawide
  • Rekaman videonya belum 4K.

Harga OPPO Reno7 Lite

 Masuk ke kelas mid range, tentunya harga ponsel ini cukup tinggi. Terlebih juga menghadirkan berbagai fitur yang cukup menjanjikan di kelasnya. Bagi yang tertarik, kamu harus mengeluarkan uang sekitar Rp5.999.000 untuk mendapatkan ponsel ini.

 OPPO Reno7 Lite menjadi salah satu ponsel keluaran OPPO terbaik yang menyuguhkan spesifikasi menjanjikan. Dengan harga yang ditawarkan, ponsel ini memiliki beragam kelebihan yang bisa dipertimbangkan para pemburu smartphone.

[quads id=10]

Video Promosi Official OPPO Reno7 Lite