Harga HP Foldable Murah Terbaru 2019 yang Harus Dimiliki di 2019

Tertarik untuk memiliki HP foldable atau HP layar lipat di 2019? Simak dulu yuk beberapa ulasan berikut ini untuk mendapatkan beberapa rekomendasi HP foldable terbaik dengan harga yang lumayan terjangkau.

Tak bisa dipungkiri memang bahwa trend HP foldable saat ini lagi jadi buah bibir di kalangan para penggemar gadget. Bagaimana tidak, teknologi canggih yang dibawa oleh HP foldable tersebut semakin membuat HP ini memiliki daya tarik tersendiri bagi sebagian orang.

Harga HP Foldable Murah Terbaru 2019 yang Harus Dimiliki di 2019

Apalagi beberapa produsen smartphone juga turut berlomba – lomba untuk kenalkan  produk HP terbaru layar lipat mereka ke publik. Meksipun demikian masih ada banyak orang yang mengatakan bahwasannya dengan membeli HP foldable ini Anda akan merugi, tetapi hal ini tak lantas membuat banyak orang tertarik untuk membeli.

Namun khususnya nih buat Anda yang termasuk gadget freak dan tetap berminat untuk membeli serta menikmati fitur – fitur canggih yang tersemat pada HP foldable tersebut, sebaiknya cari tahu terlebih dulu daftar harga HP foldable saat ini.

Harga HP Foldable Murah Terbaru 2019 yang Harus Dimiliki di 2019

Royole Flexpai Harga Rp 18 Juta Rupiah

Jika melihat dari segi harga, HP foldable ini tidak bisa dikatakan murah, tetapi jika kita melihat lebih jauh lagi mengenai spesifikasi dan fitur yang dibawanya, mungkin Anda akan berpikiran lain. Bahkan Royole Flexpai adalah salah satu HP layar lipat atau foldable terbaik yang ditawarkan dengan harga cukup terjangkau, bahkan recommended banget untuk Anda miliki. Apalagi Royole Flexpai merupakan HP pertama yang membawa teknologi layar lipat di dunia.

Ditawarkan dengan harga Rp 18 juta rupiah, HP tersebut pastinya layak banget untuk Anda miliki. Tetapi demikian, ternyata HP layar lipat pertama di dunia ini cukup lambat sekali.

Oppo Fodable Phone Harga Rp 14 Juta Rupiah

Ditawarkan dengan harga yang lebih murah dari Royole Flexpai inilah HP foldable murah dari Oppo yang juga harus banget Anda jadikan pilihan. Oppo Fodable Phone tersebut ditawarkan dengan harga Rp 14 juta rupiah. Pihak Oppo tentu saja tidak mau ketinggalan dengan para pesaingnya untuk membuat sebuah terobosan terbarunya melalui HP layar lipat satu ini.

Tepatnya di acara MWC atau Mobile World Congress yang digelar di Barcelona, Oppo direncakan akan meriliskan HP terbarunya yang berlayar lipat tersebut. Tetapi meksipun demikian, Oppo masih belum resmi memperlihatkan ke publik bakal calon HP foldablenya ini. Tetapi rumor yang beredar HP foldable milik Oppo tersebut akan ditawarkan dengan kisaran harga Rp 14 jutaan.

Samsung Galaxy Fold Harga Rp 28 Juta Rupiah

Seperti yang sudah kami singgung di awal, bahwa trend HP foldable saat ini memang sedang booming banget, sehingga tidak heran jika pada akhirnya hal tersebut membuat Samsung bersiap untuk meriliskan HP foldable pertama mereka. Samsung memberikan nama produk terbarunya ini dengan nama “Samsung Galaxy Fold”. HP tersebut diumumkan secara bersamaan dengan HP Samsung Galaxy S10, Samsung Galaxy Fold sendiri memiliki bentang layar seluas 4.6 inch pada saat dilipat dan 7.3 inch pada saat dibuka layaknya sebuah tablet.

Lalu jika dilihat dari segi kameranya sendiri, Samsung sudah membekali HP tersebut dengan 6 buah kamera. Tapi sangat disayangkan sekali, HP ini masih belum resmi diriliskan oleh Samsung.

Huawei Mate X Harga Rp 37 Juta Rupiah

HP Huawei Mate X ini sepertinya sedikit berbeda dengan HP foldable pada umumnya. Jika dilihat secara teknis, HP tersebut hanya punya satu buah layar, tetapi layarnya yang 8 inch tersebut bisa ditekuk atau dilipat menjadi 6.6 inch untuk bagian depan dan 6.4 inch untuk bagian belakang. Selain itu, HP ini juga memiliki kapasitas baterai sebesar 4800 mAh yang sudah dilengkapi pula dengan fitur Fast Charging, RAM 8GB, Chipset Kirin 980, dan memori internal 512GB.

Lalu jika berbicara mengenai harga, HP tersebut sebenarnya dibanderol dengan harga tak murah, sebab ada pada angka sekitar Rp 37 juta rupiah. Tetapi jika melihat kehebatan yang ditawarkan HP ini sudah terbilang terjangkau.

Xiaomi Harga Rp 14 Juta Rupiah

Ya, mengikuti jejak vendor smartphone yang lain, dan trend HP foldable saat ini, Xiaomi senter dikabarkan sedang siapkan HP foldable pertamanya yang bakal ditawarkan dengan kisaran harga Rp 14 jutaan. Rumor ini semakin diperjelas lagi dengan cuitan Lin Bin, selaku co-founder Xiaomi yang mengatakan bahwa HP layar lipat milik Xiaomi akan segera hadir di pasaran.

Tetapi demikian, untuk saat ini masih belum ada kejelasan kapan tepatnya Xiaomi akan kenalkan HP foldable pertamanya tersebut. Banyak sekali orang yang berharap pada HP foldable milik Xiaomi ini, apalagi Xiaomi selama ini dikenal sebagai produsen HP yang mengeluarkan HP dengan spek tinggi tetapi memiliki banderolan harga terjangkau.

Demikianlah informasi yang bisa kami bagikan tentang harga HP foldable murah terbaru 2019 yang harus dimiliki di 2019. Semoga bermanfaat.