Kalau anda sedang mencari hp murah meriah tetapi sudah dibekali oleh fitur face unlock didalamnya maka Evercoss S45 ini bisa menjadi pilihan paling recommended buat anda. kendati sudah muncul berbagai ponsel dari merk berbeda-beda, tetapi produk dari Evercoss sendiri ternyata masih diminati oleh banyak orang.
Evercoss merupakan salah satu vendor smartphone yang cukup popular di Indonesia. Walaupun sudah lama tidak mengeluarkan produk terbaru mereka, tetapi ponsel inipun selalu banyak diburu oleh sebagian besar orang. Terlebih lagi karena harganya terjangkau tetapi soal urusan spesifikasi tidak boleh dipandang sebelah mata begitu saja.
Sekilas Evercoss S45 Ini
Ponsel ini pertama kali dirilis pada tahun 2018 silam dimana menjadi tahun banyak vendor smartphone mengeluarkan koleksi terbaru mereka. Di tengah-tengah persaingan ketat itulah ternyata produk inipun juga masih bisa bertahan. Hal tersebut dibuktikan dengan berbagai nilai penjualannya yang terbilang cukup bagus.
Sejak pertama kali dikeluarkan itulah, kehadirannya langsung memperoleh sambutan cukup bagus terutama bagi mereka yang berasal dari kalangan menengah ke bawah. Dengan desain elegan sekaligus ramping itulah memberikan kesan menarik sekaligus elegan sendiri pada ponsel tersebut.
Untuk harga barunya sendiri adalah sekitar 600 ribu dan dengan harga segitu ternyata pengguna dapat menikmati berbagai macam fitur unggulan seperti face-unlock. Seperti telah diketahui, teknologi ini sendiri biasanya hanya ditemukan pada ponsel kelas menengah ke atas tetapi di Evercorss inipun justru sebaliknya.
Kehadiran dari fitur Face unlock itulah sebenarnya akan memberikan banyak keuntungan bagi para penggunanya. Salah satunya adalah dapat digunakan buat mengamankan data-data penting yang ada didalamnya sehingga tidak mudah dicuri oleh orang begitu saja.
Sebenarnya teknologi tersebut bukan pertama kali disematkan didalam S45 tetapi generasi sebelumnya yakni Evercoss M50 ternyata juga telah membekali teknologi tersebut pada ponsel keluaran terbaru dari mereka.
Sampai disini, anda pastinya penasaran dengan spesifikasi yang ditawarkan oleh ponsel tersebut bukan? jangan khawatir karena kami akan memberikan penjelasan lengkapnya dibawah ini.
Dapur Pacu Yang Ditawarkan
Untuk urusan dapur pacu dari smartphone satu ini sebenarnya tidak boleh diremehkan begitu saja. Walaupun mempunyai harga murah tetapi sudah menggunakan OS Android Nougat 7.0. Dengan OS itulah ternyata menghadirkan tampilan jauh lebih fresh dibandingkan dengan sebelumnya bukan.
Disamping itu penggunaan chipset spreadtrum SC7730 serta CPU Quad-Core 1.3 Ghz Cortex-A7 juga melengkapinya. Dengan spesifikasi jeroan itulah seperti memang tidak boleh dianggap remeh begitu saja bagi para penggunanya.
Disamping penggunaan prosesor diatas, ponsel inipun juga telah dibekali oleh RAM 1 GB dipadukan dengan memori internal 8 GB. Bahkan pengguna masih dapat memperluasnya dengan menggunakan kartu memori hingga 32 GB.
Ruang penyimpanan yang cukup itulah dijamin akan terhindar dari lag atau macet. Namun perlu diingat juga bahwa anda tidak bisa menggunakannya untuk mengakses aplikasi ataupun game berat. Sebab ponsel tersebut memang didesain buat memenuhi kebutuhan ringan saja.
Kamera
Adapun spesifikasi lainnya dari ponsel ini adalah soal urusan kamera yang disematkan didalamnya. Untuk kamera belakangnya sendiri sudah tersemat kamera beresolusi 4 MP dan dibekali dengan LED Flash. Disamping itu, juga sudah dibekali oleh fitur berupa geo-tagging hingga touch focus.
Sedangkan bagi anda yang suka dengan kegiatan selfie, jangan khawatir karena Evercoss s45 inipun juga sudah dibekali dengan adanya kamera selfi 2 MP. Dengan resolusi sebesar itu sebenarnya anda tidak perlu berharap lebih mampu mendapatkan kualitas gambar HD. Kendati demikian, tetap saja dapat memenuhi kebutuhan buat mengambil gambar.
Berbicara mengenai konektivitas dari ponsel inipun juga terbilang sudah lengkap. Pada bagian jaringan selulernya sudah dibekali dengan koneksi 2G, 3G hingga 4G LTE. WLAN: WI-Fi 802.11, Bluetooth, GPS hingga USB tipe microsD. Dengan konektivitas itulah ternyata dapat membantu anda buat memindahkan data dengan mudah.
Bagian notifikasi, anda akan menemukan beberapa fitur menarik yang tersemat didalamnya seperti vibration, wav ringtones hingga MP3 untuk alert types, loudspeaker hingga 3.5mm. Dengan harga ratusan ribu saja, sebenarnya kehadiran fitur tersebut sudah cukup lengkap.
Desain Serta Layar Body
Soal urusan body HP sebenarnya produk Evercorss tersebut mempunyai ukuran hanya 4,5 inci dan resolusi 480 x 854 piksel. Dengan ukuran tersebut sebenarnya masih memberikan kenyamanan bagi para pengguna terutama apabila anda suka dengan ponsel yang pas di genggaman tangan.
Ukurannya bisa dibilang tidak terlalu kecil ataupun besar sehingga benar-benar nyaman ketika digenggam. Tak hanya itu saja, tampilannya juga sudah terbilang cukup karena warna yang dihasilkan didalamnya tajam sekaligus terang.
Masih menggunakan layar tipe TN/TFT capacitive touchscreen sehingga kualitasnya memang belum sebagus dengan full HD. Kendati demikian, anda juga masih tetap merasa nyaman ketika menatap layarnya termasuk ketika digunakan buat menonton video.
Dengan berat 136 gram, ponsel inipun tidak begitu berat ataupun besar sehingga memberikan kenyamanan ketika dibawa kemana-mana ataupun di masukkan kantong. Desainnya sendiri masih sama seperti dengan desain standar dari evercoss.
Kelebihan dan Kekurangan Evercoss S45 Ini
Yang Namanya ponsel tentunya juga terdapat kelebihan sekaligus kekurangan didalamnya bukan? termasuk juga produk dari S45 ini dimana juga mempunyai sejumlah kelebihan dan kekurangannya sendiri. Nah, daripada penasaran langsung saja simak ulasan lengkapnya berikut ini.
- Kelebihan
Walaupun mempunyai harga yang terjangkau tetapi soal urusan kelebihan, Evercoss inipun ternyata menyimpan sejumlah keunggulan diantaranya adalah
- Sudah dilengkapi dengan adanya teknologi berupa face unlock dimana dapat digunakan buat mengamankan ponsel
- Harga yang sangat ramah di kantong yakni mulai dari 600 ribuan. Oleh sebab itulah sangat cocok buat anda dimana mencari ponsel harga terjangkau di kelas entry level
- Sudah mendukung jaringan 4G LTE sehingga dapat melakukan kegiatan browsing dengan cepat
- Telah menggunakan OS Android 7.0 Nougat yang membuat tampilan interface didalamnya jauh lebih segar dibandingkan dengan sebelumnya.
- Mendukung dual SIM sehingga sangat cocok buat anda yang punya lebih dari satu kartu SIM
-
Kekurangan
Seperti sudah disinggung sebelumnya, tak hanya menawarkan kelebihan saja hp inipun juga menawarkan kelebihan didalamnya diantaranya adalah sebagai berikut
- Masih menggunakan layar TFT dimana tidak mampu menghasilkan warna sekaligus gambar yang berkualitas dan tajam seperti full-hd
- Tidak dapat digunakan buat aktivitas berat seperti bermain game ataupun mengunduh aplikasi dengan ukuran besar. hal tersebut bukan tanpa alasan karena kapasitas RAM didalamnya hanya 1 GB
- Baterai cepat habis dan tidak dilengkapi oleh teknologi fast charging. Hal tersebut bukan tanpa alasan karena kapasitas baterainya hanya 1700 mAh.
- Kamera kurang mendukung kegiatan fotografi dari penggunanya.
Kendati menawarkan harga sangat terjangkau, tetapi soal spesifikasi dari ponsel inipun sebenarnya tidak boleh diremehkan begitu saja. Terlebih lagi buat yang mempunyai dana pas-pasan maka Evercoss S45 dapat menjadi pilihan terbaik.