Cara Mengubah Kuota Malam Menjadi Kuota Utama Axis Tanpa dan Menggunakan Aplikasi

Para pengguna Axis apakah pernah kepikiran untuk mengubah kuota malam menjadi kuota utama sehingga bisa digunakan kapan saja? Mungkin saja kamu pernah berpikir demikian, ya. Lantas jika bisa bagaimana cara mengubah kuota malam menjadi kuota utama Axis? Untuk mengetahui caranya silakan simak penjelasan berikut ini, ya!

Berbagai Cara Mengubah Kuota Malam Menjadi Kuota Utama Axis 24 Jam

Cara Mengubah Kuota Malam Menjadi Kuota Utama Axis

Sama seperti provider lainnya, di Axis juga memiliki pilihan paket kuota malam. Kuota malam sendiri merupakan kuota yang hanya bisa digunakan di malam hari saat jam-jam tertentu. Biasanya kuota malam bisa digunakan di tengah malam seperti dari pukul 00.00 sampai 06.00.

Kuota malam memang lebih memiliki harga yang murah, tapi karena hanya bisa digunakan di malam hari maka penggunaannya akan kurang maksimal. Lantas apakah bisa mengubah kuota malam hari menjadi kuota utama yang bisa digunakan kapan saja?

Pencari seputar pengubah kuota malam menjadi kuota reguler memang cukup banyak dicari saat ini. Langsung saja deh berikut ini adalah beberapa caranya.

Ubah Tanpa Aplikasi Menggunakan Pengaturan Waktu

Cara pertama adalah dengan Pengaturan waktu. Untuk cara yang ini memang sangat cocok untuk kamu yang enggak mau menggunakan aplikasi pihak ketiga, ya. Jadi bisa menghemat ruang penyimpanan telepon. Untuk caranya pun sangat mudah, langsung saja inilah langkah mudah untuk lakukan cara satu ini.

Pertama bisa masuk ke menu pengaturan ponsel terlebih dahulu

Setelah itu silakan kamu pilih menu pengaturan Tanggal dan Waktu

Pada menu tersebut silakan untuk menonaktifkan pengaturan tanggal dan waktu otomatis, dan nonaktifkan juga zona waktu otomatis

Nah, selanjutnya pilih zona waktu manual, lalu pilih negara dengan pengaturan GMT-07.00

Nantinya akan ada negara yang memiliki zona waktu GMT-07.00, silakan pilih dan klik negara yang diinginkan

Selesai.

Dengan perubahan waktu tersebut maka provider akan membaca perubahan tersebut. Perlu diketahui juga jika untuk mengetahui keberhasilan cara ini, maka silakan untuk kosongkan kuota reguler terlebih dahulu. Dengan demikian nantinya kamu bisa tahu apakah cara ini berhasil atau tidak.

Cara Mengubah Kuota Malam Axis Dengan Aplikasi

Cara Mengubah Kuota Malam Axis Dengan Aplikasi

Cara selanjutnya adalah dengan menggunakan aplikasi. Cara menggunakan aplikasi menjadi salah satu cara menggunakan kuota malam menjadi kuota utama Axis yang sering digunakan. Perlu diketahui ada beberapa aplikasi yang bisa digunakan untuk mengubah.

Apa sajakah aplikasinya tersebut? Langsung saja berikut ini adalah beberapa aplikasi yang bisa digunakan beserta caranya.

1. Aplikasi Psiphon Pro

[appbox googleplay screenshots com.psiphon3.subscription]

[appbox appstore screenshots id1276263909]

Aplikasi yang sering digunakan untuk ubah kuota malam adalah dengan menggunakan aplikasi yang bernama Psiphon Pro. Tentunya aplikasi satu ini enggak hanya bisa digunakan oleh pengguna kartu Axis, tapi pengguna kartu lainnya seperti Smartfren, Indosat, XL, dan sebagainya.

Tapi perlu diketahui terlebih dahulu jika cara menggunakan aplikasi ini cukup panjang dilakukan. Nah, untuk lebih jelasnya mengenai caranya, maka bisa langsung saja simak penjelasan langkah-langkanya berikut ini.

  • Pertama atur dulu pengaturan waktu seperti langkah yang sudah dijelaskan di atas
  • Selanjutnya silakan download terlebih dahulu aplikasinya ini di Play Store atau App Store
  • Silakan Instal apknya setelah download
  • Buka aplikasinya jika sudah terpasang
  • Pada menu utama, kamu jangan langsung pilih Mulai
  • Nah, silakan kamu pilih pengaturan Proxy
  • Setalah bisa untuk berikan tanda centang pada proxy HTTP dan klik saja header HTTP menjadi kostum
  • Selanjutnya pilih use System network setting
  • Jika sudah diatur semuanya, bisa kembali ke menu awal
  • Lalu klik Start

Itulah cara yang bisa dilakukan jika kamu memilih untuk menggunakan aplikasi ini.

2. Menggunakan Anonytun

[appbox googleplay screenshots com.anonytun.android]

Aplikasi selanjutnya yang bisa digunakan adalah aplikasi bernama Anonytun. Sama seperti aplikasi sebelumnya, apk ini pun bisa kamu download secara gratis di Play Store atau App Store. Untuk masalah caranya pun sangat mudah dilakukan.

Langsung saja berikut ini adalah cara yang bisa kamu lakukan untuk menggunakan Anonytun agar bisa ubah kuota malam menjadi kuota reguler Axis.

  • Cara mengubah kuota malam menjadi kuota utama Axis dengan aplikasi ini pertama-tama adalah dengan download dna instal terlebih dahulu apknya, ya.
  • Jika sudah didownload dan diinstal, silakan untuk buka aplikasinya
  • Pada menu utama silakan kamu klik Stealth Tunel yang ada di kanan atas
  • Kamu akan dibawa ke halaman selanjutnya
  • Pada halaman selanjutnya ini bisa pilih SSL di Connection Protocol, lalu pilih 443
  • Selanjutnya nyalakan Advance SSL Setting, dilanjutkan dengan klik Edit SSL Settings
  • Berikan tanda centang pada menu Tru SSL dan juga Spoof Host
  • Nah, silakan isi dengan www.axsi.com pada menu Spoof Host dan ketik 443
  • Klik Ok untuk menyimpan pengaturan tersebut
  • Kembalilah pada halaman utama lalu pilih Start
  • Sekarang aplikasi sudah bisa mengubah kuota malam menjadi kuota utama

3. Menggunakan Aplikasi SuperVPN

[appbox googleplay screenshots com.jrzheng.supervpnfree]

Cara mengubah kuota malam menjadi kuota utama Axis selanjutnya adalah dengan aplikasi VPN. Ya, seperti yang diketahui jika VPN bisa digunakan untuk membuka situs yang diblokir. Tapi selain itu ternyata bisa digunakan untuk mengubah Kuota malam menjadi kuota utama.

Nah, salah satu aplikasi VPN yang bisa digunakan adalah SuperVPN. Tenang saja, apknya ini juga bisa didownload secara gratis, ya. Untuk cara menggunakannya bisa ikuti langkah mudah berikut.

  • Download dan instal apknya terlebih dahulu
  • Selanjutnya silakan klik apknya jika sudah terpasang untuk mengoperasikannya
  • Jika kamu sudah masuk ke aplikasinya, silakan untuk pilih dan klik ikon bendera
  • Selanjutnya adalah mengubah nama negara menjadi negara asing
  • Terserah mau ubah negara yang mana saja
  • Jika sudah selesai ubah, bisa kembali ke menu utama
  • Pada menu utama ini, langsung saja klik Tap to Connect
  • SuperVPN pun akan melakukan proses koneksi ke jaringan telepon
  • Jika sudah, kamu bisa cek apakah cara ini berhasil atau tidak
  • Untuk cek bisa dengan cara melakukan kegiatan yang membutuhkan koneksi internet misal nonton YouTube dan sebagainya

Itulah cara yang bisa dilakukan untuk menggunakan aplikasi VPN ini. Bagaimana apakah mudah dilakukan?

Nah itulah beberapa cara mengubah kuota malam menjadi kuota utama Axis yang bisa dilakukan. Mana yang menurut kamu paling mudah? Agar tidak kerepotan dan bingung, maka silakan pilih cara yang menurut kamu paling mudah, ya.

Trik Gunakan Kuota Malam Di Pagi Hari

Seperti sudah dijelaskan sebelumnya biasanya kuota malam memiliki jadwal penggunaan, misal dari pukul 00.00 sampai 06.00. Nah, harus kamu ketahui ada trik bisa dilakukan agar kuota malam tetap bisa digunakan saat sudah melebihi batas waktunya.

Caranya adalah dengan tetap menggunakan kuota internet setelah pukul 06.00. Jadi kamu bisa menggunakan kuota internet di pukul 06.00 dan jangan dimatikan atau tetap digunakan meskipun sudah melebihi pukul 06.00.

Cara ini bisa dimanfaatkan sampai pukul 07.00 sampai 08.00 pagi, ya. Mungkin itu saja pembahasan kali ini mengenai cara mengubah kuota malam menjadi kuota utama Axis.