Apakah Anda sedang mencari cara mengubah keyboard menjadi bahasa Arab di Android? Jika ya, tentu saja Anda sudah berada di tempat yang tepat. Memang, sebagian besar pengguna Android menggunakan bahasa Indonesia atau bahasa Inggris sebagai bahasa basic pada keyboard yang digunakan. Meskipun sebenarnya ada bahasa lain yang tersedia, termasuk Arab.
Nah, ketika hendak menuliskan kalimat atau pesan dengan menggunakan bahasa Arab, maka Anda harus mengatur keyboard tersebut terlebih dahulu. Pengaturan yang dilakukan dimaksudkan untuk memasukkan bahasa Arab dalam program keyboard yang Anda gunakan tadi.
Pada kesempatan ini akan dibahas beberapa cara yang bisa dilakukan untuk mengubah keyboard menjadi bahasa Arab untuk perangkat Android dengan sangat mudah. Penasaran? Simak ulasannya!
Mengubah Keyboard Menjadi Bahasa Arab Melalui Setting
Untuk mengubah keyboard menjadi bahasa Arab, cara pertama yang bisa dilakukan adalah dengan melalui menu pengaturan atau setting pada perangkat Android. Tentu saja, cara ini sangat mudah untuk dilakukan. Meskipun, bisa jadi ada perbedaan istilah dari perangkat Android yang berbeda.
Nah, adapun beberapa langkah yang perlu dilakukan untuk mengubah keyboard menjadi bahasa Arab pada perangkat Android dengan melalui setting diantaranya adalah sebagai berikut:
- Klik menu setting pada perangkat Android yang Anda gunakan
- Scroll menu setting dan temukan opsi personal
- Setelah itu, pilih opsi language and input
- Jika sudah, pilih opsi keyboard and input methods, lalu pilih Android keyboard
- Klik input language
- Hapus tanda centang pada opsi use system language karena tanda tersebut merupakan opsi untuk mengaktifkan bahasa dari sistem
- Nah, setelah menghapus tanda tersebut, scroll dan pilih active input method
- Centang atau klik pada opsi bahasa Arab yang hendak digunakan
- Selesai
Beberapa hal di atas adalah cara untuk mengubah bahasa keyboard menjadi Arab. Memang, ada beberapa istilah setting yang berbeda. Namun, secara umum, langkah yang harus dilakukan cenderung sama.
Mengubah Keyboard Menjadi Bahasa Arab Langsung dari Keyboard
Selain menggunakan opsi setting atau pengaturan smartphone, cara mengubah keyboard menjadi bahasa Arab di Android lainnya yang bisa Anda lakukan adalah menggunakan keyboard smartphone secara langsung. Tentu saja, cara ini juga cukup mudah untuk dilakukan dengan beberapa langkah yang sederhana.
Adapun langkah yang perlu dilakukan untuk mengubah keyboard menjadi bahasa Arab secara langsung dari keyboard adalah sebagai berikut:
- Buka salah satu aplikasi yang bisa memunculkan on-screen keyboard seperti pesan, WA atau lainnya
- Apabila on-screen keyboard sudah muncul, maka klik bagian setting keyboard yang biasanya bergambar roda gigi
- Masuk ke pengaturan keyboard
- Klik pada opsi input language
- Klik pada opsi use system language untuk menghilangkan tanda centang atau mematikan opsi tersebut
- Setelah itu, di bagian active input method, klik bahasa Arab
- Selesai
Dengan cara di atas, Anda sudah berhasil memasukkan bahasa Arab menjadi bahasa keyboard. Nah, untuk menggunakan bahasa latin atau bahasa Inggris sebagaimana sebelumnya, Anda hanya tinggal mengembalikan tanda centang yang tadinya dihapus. Sangat mudah, bukan?
Memperbesar Huruf pada Keyboard
Bisa dikatakan bahwa huruf Arab sangat berbeda dengan huruf latin yang biasanya digunakan. Oleh karenanya, tidak jarang jika pengguna merasa kesulitan dalam pengetikan karena ukuran keyboard yang cenderung kecil.
Nah, dalam hal ini, tentu memperbesar huruf pada keyboard menjadi hal yang perlu untuk dilakukan sebagai bantuan untuk memudahkan pengetikan kalimat atau pesan. Tentu saja, untuk memperbesar huruf pada keyboard tersebut, ada langkah mudah yang bisa Anda lakukan, yaitu:
- Masuk ke setting pada keyboard yang Anda gunakan
- Setelah itu, klik pada advanced settings
- Jika sudah, klik opsi larger characters guna memberikan tanda atau mengaktifkannya
Dengan beberapa langkah tersebut, maka huruf bahasa Arab pada keyboard akan memiliki ukuran yang lebih besar daripada sebelumnya. Tentu saja, Anda nantinya akan mendapatkan kemudahan untuk mengetikkan pesan yang hendak disampaikan.
Menggunakan Aplikasi Keyboard Arab
Cara lain yang bisa Anda gunakan untuk mengubah keyboard dengan bahasa Arab adalah menggunakan aplikasi. Saat ini, ada cukup banyak aplikasi keyboard Arab yang tersedia di Google Play dan bisa digunakan dengan sangat mudah.
Penggunaan aplikasi ini tentu bisa menjadi pilihan yang tepat karena sangat mudah untuk digunakan. Anda hanya perlu menginstal aplikasi keyboard Arab tersebut dan kemudian menjalakan aplikasi tersebut. Nantinya, aplikasi bisa terintegrasi dengan keyboard bawaan yang sebelumnya dipakai.
Hanya saja, bisa jadi aplikasi keyboard Arab tersebut cukup berat sehingga akan membebani sistem smartphone, terlebih jika Anda menggunakan smartphone dengan RAM yang terbatas.
Demikian beberapa ulasan tentang cara mengubah keyboard menjadi bahasa Arab di Android yang bisa Anda lakukan. Ada beberapa cara yang bisa dipilih mana yang menurut Anda paling mudah dan juga efektif. Semoga bermanfaat.