Saat ini berdasarkan peraturan dari Kominfo nomor 14 tahun 2017 tentang Registrasi pelanggan jasa telekomunikasi tertanggal 31 Oktober 2017 maka setiap dari pengguna kartu wajib untuk meregistrasi nomor atau kartu seluler yang digunakan. Hal ini untuk memberi perlindungan pada pelanggan dan masyarakat dari penipuan yang biasa dilakukan baik via SMS ataupun telepon serta meminimalkan penyalahgunaan nomor peserta untuk menuju single identity number.
Akan tetapi bagaimana apabila kartu seluler anda hilang atau sudah tidak aktif lagi? Tentunya anda harus segera melakukan unregistrasi untuk menjaga keamanan data karena nomor tersebut tidak secara otomatis ter unreg. Cara unreg kartu yang hilang ternyata juga tidak membutuhkan waktu yang lama dan sangat mudah. Ini juga berlaku untuk semua provider. Berikut akan kami berikan cara unreg kartu seluler yang hilang atau tidak aktif lagi bagi semua provider sehingga anda tidak perlu repot – repot untuk pergi ke gerai yang ada di kota anda.
Cara unreg kartu telkomsel
Cara unreg kartu yang hilang dari telkomsel dapat dilakukan dengan beberapa cara yakni melalui SMS, telepon atau datang langsung ke grapari telkomsel. Nah, buat anda yang sibuk dan tidak sempat untuk ke grapari anda dapat melakukannya dengan SMS dengan cara ketik UNREG#Nomor NIK. Dan kirimkan ke nomor 4444. Selanjutnya aka nada pemberitahuan dari nomor tersebut terkait permintaan UNREG.
Cara unreg nomor yang hilang selanjutnya adalah dengan cara dial ke nomor *4444# dan tekan CALL. Tekan pilihan nomor 3 “UNREG” kemudian ketikan 16 digit nomor NIK yang dipakai ketika registrasi pertama kali kemudian kirim.
Sedangkan apabila anda datang langsung ke gerai Grapari terdekat anda dapat menggunakan mesin Mygrapari untuk proses unreg dari kartu telkomsel yang hilang. Sebelumnya siapkan KTP elektronik, KK dan 2 nomor telepon yang biasa dihubungi selama satu bulan terakhir. Anda dapat melakukan unreg dengan cara pilih menu “pelanggan telkomsel” di mesin Mygrapari kemudian ketik menu “Kartu SIM hilang/Rusak”.
Masukkan nomor telkomsel yang ingin diganti karena hilang tersebut dan ketikkan nomor KTP dan nomor KK sebagai proses validasi data pelanggan. Apabila sudah, maka mesin akan mengeluarkan SIM Card baru dengan nomor yang sama seperti nomor yang hilang tersebut.
Cara unreg kartu indosat
Terkait cara unreg kartu hilang dari indosat juga ternyata sangatlah mudah. Anda dapat men-unreg melalui SMS dengan cara ketik UNREG#NomorNIK atau UNPAIR#NomorHP# kemudian kirimkan ke nomor 4444. Tunggu SMS pemberitahuan dari indosat atas permintaan tersebut. Apabila anda lupa nomor tersebut maka anda dapat menghubungi customer service indosat di (021)30003000 untuk UNREG kartu yang hilang dari indosat.
Anda juga dapat mendatangi gerai indosat dengan mempersiapkan beberapa data seperti KTP dan KK. Dengan mendatangi gerai memang lebih cepat akan tetapi tentunya membutuhkan waktu anda untuk datang.
Cara unreg kartu XL dan Axis
Kartu XL dan Axis saat ini telah dimerger sehingga cara unreg kartu keduanya pun juga sama. Ada tiga cara yang dapat anda lakukan yakni dengan SS, telepon atau datang ke gerai XL yang ada di kota anda. Tergantung pilihan mana yang ingin anda gunakan. Apabila anda menggunakan fitur SMS anda dapat menggunakan cara ketika UNREG#NomorHP kemudian kirim ke 4444. Tunggu pemberitahuan SMS dari XL atau Axis.
Terkait cara UNREG kartu XL atau Axis anda juga dapat menghubungi Call Center XL di nomor 817. Nantinya pihak operator dari XL atau Axis akan melakukan pemblokiran kartu XL atau Axis anda yang hilang tersebut setelah melakukan verifikasi data pelanggan sesuai dengan data yang diberikan ketika registrasi di 4444.
Ketika pemblokiran kartu selesai anda dapat mendatangi gerai XL center di kota anda untuk mendapatkan ganti kartu di SIM yang baru dengan nomor yang sama dengan nomor XL tadi. Terkait dengan XL anda juga dapat me-UNREG melalui device lain dengan mencantumkan nomor XL yang digunakan.
Cara unreg kartu hilang dari Tri
Bagi anda yang menggunakan provider Tri cara unreg kartunya yang hilang, mati, terblokir atau sudah hangus sangatlah gampang. Anda dapat melakukannya dengan beberapa cara yang pertama dengan SMS ketik UNREG#NIK kirim ke nomor 4444. Cara lainnya adalah dengan mengakses website resmi dari tri di alamat https://registrasi.tri.co.id. Melalui alamat laman tersebut disediakan dua optional bagi pengguna yakni kartu prabayar dan UNREG. Pilih UNREG dan ketikkan data yang dipakai ketika registrasi pertama kali termasuk nomor Tri dan juga NIK.
Langkah selanjutnya tekan tombol “minta kode rahasia” maka kode tersebut akan langsung dikirimkan ke nomor tri yang akan di unreg. Ketikkan kode rahasia yang diperoleh dalam kolom yang tersedia. Masa berlaku kode hanya 5 menit sehingga sangat aman ketika digunakan. Tekan pada “I’m not a robot” untuk validasi lalu klik tombol kirim.
Cara unreg kartu yang hilang dari smartfren
Bagi anda pengguna smartfren tentunya cara unreg kartu yang hilang dari provider satu ini juga snagatlah mudah. Ada beberapa cara yang dapat anda gunakan yakni dnegan cara SMS, mengunjungi laman resmi dari smartfren atau datang ke gerai smartfren langsung.
Dengan fitur SMS anda dapat mengetikkan dengan format UNREG#NomorNIK kemudian ketikkan pula UNREG#NomorHAndphone# dan kirim ke nomor 4444. Anda tinggal menunggu SMS pemberitahuan yang dikirim. SMS pemberitahuan akan dikirimkan oleh pihak operator yang menyatakan bahwa proses UNREG anda telah berhasil.
Cara lainnya yang dapat anda gunakan yakni dengan mengunjungi laman smartfren. Anda dapat mengunjungi situs https://mysf.id/unreg dengan jaringan smartfren anda dan ikuti petunjuk selanjutnya. Dengan cara ini tentunya juga sangat mudah bukan? Atau anda juga dapat datang langsung ke gallery smartfren dengan membawa identitas asli berupa KTP dan KK. Dengan mendatangi secara langsung tentunya semakin memudahkan dan semakin membuat anda yakin ketika me-UNREG kartu anda.
Nah, itulah cara unreg kartu yang hilang dari semua operator. Apabila anda merasa kesulitan anda dapat menghubungi customer service dari masing – masing provider baik melalui media sosial,email, telepon langsung atau bahkan datang langsung. Dengan cara ini tentunya semakin memudahkan anda di masa pandemic karena anda tidak harus bertemu secara langsung dengan banyak orang. Dengan cara ini juga akan sangat menghemat waktu bagi anda para pekerja yang tidak mempunyai waktu untuk datang ke gerai secara langsung.
Saat ini juga sudah disediakan banyak sekali customer service yang tentunya akan sangat membantu anda selama 24 jam ketika anda mengalami masalah yang tentunya anda akan semakin terbantu bukan? Oleh karena itulah saat ini tidak ada kata tidak bisa memperbaiki apa yang sudah hilang dari anda karena semua sudah disediakan dan sudah dibantu.