Tidak mudah mengatasi masalah yang terjadi jika keyboard laptop tidak berfungsi . Terlebih jika kita sedang sibuk dan harus menyelesaikan tugas dengan tenggat waktu yang sangat mepet. Jika hal ini terjadi pada kalian, maka kalian dapat melakukan beberapa tindakan untuk mengaktifkan serta menjalankannya kembali.
Cara Mudah Jika Keyboard Laptop Tidak Berfungsi
Definisi keyboard laptop tidak berfungsi mungkin memang tidak melibatkan semua tombol. Namun, tentunya satu tombol yang tidak berfungsi saja sudah sangat mengganggu. Terlebih jika tombol tersebut adalah tombol ENTER karena tombol ini paling sering digunakan.
Memang, beberapa cara berikut dapat dilakukan dengan mudah. Tetapi, ada pula beberapa cara yang butuh waktu cukup lama. Beberapa cara yang akan dijabarkan di bawah ini dapat diaplikasikan, mulai dari yang termudah yaitu membersihkan keyboard atau yang cukup rumit yaitu dengan melakukan update software.
Tentu saja, semuanya ini tergantung dari jenis laptop yang digunakan. Tidak semua keyboard dapat langsung difungsikan kembali. Hal ini tergantung pada jenis kerusakan, entah pada perangkat keras atau perangkat lunak.
Apakah Restart Cukup?
Terkadang, reboot atau restart sudah dapat menyelesaikan masalah. Jika kalian tidak dapat menggunakan trackpad atau mouse untuk menyalakan ulang laptop. Cukup tahan tombol daya selama sekitar 10-15 detik untuk mematikan laptop. Setelah itu hidupkan kembali.
Apabila cara mudah ini tidak menyelesaikan masalah, coba boot ke Safe Mode. Biasanya, Safe Mode dapat memperbaiki masalah sementara. Tetapi, jika tidak, maka kalian dapat melanjutkan ke metode berikut di bawah ini.
Kerusakan pada Hardware atau Software?
Sebelum kalian mencoba-coba, lebih baik persempit fokus pada hal yang paling krusial. Bisa jadi ada yang salah dengan perangkat keras keyboard itu sendiri. Mungkin kalian juga ingin tahu apakah ada error pada perangkat lunak saat mencegah Windows untuk mengenali penggunaan keyboard
Cara pertama yang dapat dilakukan adalah mengecek BIOS. Caranya adalah sebagai berikut
- Reboot laptop kalian dan masuk ke UEFI atau BIOS sesuai spesifikasi laptop seperti menekan F2, atau F8. Petunjuk muncul saat proses sebelum masuk ke Windows
- Namun, apabila kalian tidak dapat masuk ke BIOS dan menavigasi dengan keyboard, kemungkinan besar masalah keyboard adalah perangkat keras. Kalian pun harus menghubungkan keyboard USB untuk dapat melanjutkan proses ini.
- Jika kalian dapat masuk ke BIOS, dan semua fungsi keyboard tidak bermasalah dalam menu BIOS, masalah ada pada Windows yang ada.
- Keluar dari BIOS tanpa menyimpan perubahan.
- Restart laptop kalian
Instal Ulang Driver Keyboard
Pengaturan perangkat bisa menjadi masalah keyboard laptop tidak berfungsi. Terkadang driver yang mengelola keyboard di laptop kalian dapat mengalami masalah. Hal ini terutama jika kalian sering menginstal perangkat lunak yang bukan resmi dari Windows. Yang tak kalah mengkhawatirkan adalah kerusakan diver bisa terjadi karena laptop sering mati mendadak tanpa proses SHUT DOWN karena kehabisan baterai. Berikut cara untuk menginstal ulang driver keyboard:
- Pilih START dan ketik Device Manager.
- Tekan Enter dan cari menu Keyboards
- Jika menu Keyboard berwarna kuning dengan tanda seru, maka dapat dipastikan ada masalah pada hardware.
- Klik kanan bagian tersebut dan pilih Uninstall Driver.
- Reboot laptop kalian dimana nantinya Windows mengambil driver generik secara otomatis untuk keyboard sehingga keyboard dapat berfungsi kembali.
Jika metode ini tidak berhasil, atau bahkan jika ikon Keyboard tidak terlihat di Device Manager, cari menu factory support laptop dan instal driver terbaru.
Update Driver Keyboard
Software yang rusak dapat menghambat cara kerja keyboard. Hal yang sama berlaku untuk driver komponen. Kalian dapat mencoba update driver keyboard jika kalian sudah mencoba install ulang driver tetapi masih gagal. Cara update driver keyboard adalah sebagai berikut:
- Cari tombol SEARCH pada taskbar Windows
- Ketik DEVICE MANAGER
- Klik opsi KEYBOARD dan klik kanan
- Tekan menu UPDATE DRIVER
- Pilih Search Automatically untuk driver dan ikuti perintahnya.
Setelah semuanya selesai, kalian dapat restart laptop. Cek apakah masalah ini sudah teratasi. Apabila tidak, maka coba cara berikutnya yang akan dijelaskan setelah ini.
Copot Pemasangan Driver Keyboard
Jika cara tersebut diatas yaitu memperbarui driver tidak membantu kalian untuk mengatasi masalah, kalian menghapus instalasi keyboard. Caranya adalah dengan mengakses DEVICE MANAGER dan mencari menu KEYBOARD. Cukup klik kanan dan pilih UNINSTALL KEYBOARD.
Jangan khawatir karena setelah kalian restart komputer, sistem operasi akan mengenali keyboard kalian dan langsung install ulang drivernya sendiri.
Menyesuaikan Keyboard Setting (pengaturan keyboard)
Pengaturan software tertentu dapat menyebabkan keyboard kalian error. Meskipun terkadang software tersebut menawarkan manfaat untuk laptop kita. Misalnya, kalian menggunakan menu REPEAT DELAY dengan periode waktu yang terlalu pendek. Cara menentukan pengaturan keyboard adalah sebagai berikut:
- Pilih menu Start, untuk mengakses Control Panel.
- Nantinya akan muncul menu Keyboard
- Jika ada DELAY antara menekan tombol dan karakter muncul di layar, kalian dapat memilih Tombol Filter melalui menu Ease of Access Keyboard.
- Matikan Tombol Filter atau non aktifkan Use Sticky Keys.
Keyboard Kotor
Seringkali faktor ini menjadi penyebab utama mengapa keyboard tidak dapat berfungsi. Banyak alat penghisap keyboard yang dapat dengan mudah menghisap debu yang masuk ke rongga keyboard. Kuas tidak dapat membersihkan rongga keyboard dengan sempurna.
Namun jika tidak ada alat penghisap, coba posisikan keyboard laptop secara terbalik. Sedikit goyangkan dengan sudut maksimal 75 derajat dengan posisi horizontal. Tanpa kita sadari remah-remah camilan dapat masuk ke dalam rongga tersebut. Memang, risiko ini terjadi pada laptop lama dimana masih ada rongga. Tetapi tidak menutup kemungkinan bahwa remah-remah makanan dapat masuk ke dalam keyboard untuk laptop baru.
Tidak perlu coba-coba membongkar keyboard laptop karena banyak komponen kecil yang mungkin akan lepas. Alih-alih keyboard bisa berfungsi, kalian malah justru harus membawanya ke tukang servis dan membayar lebih mahal. Cukup membersihkannya seperti cara tersebut diatas, dan menyeka keyboard dengan lap lembab untuk membersihkan tepian diantara tombol.
Lepas Baterai
Memang, tindakan ini hanya dapat dilakukan pada laptop yang baterainya dapat dilepas. Tidak jarang baterai laptop yang berada di bawah keyboard adalah sumber masalah. Jika laptop kalian memiliki baterai yang dapat dilepas, matikan laptop. Lepaskan baterai, lalu colokkan kabel daya. Coba boot laptop tanpa baterai terpasang, hanya menggunakan daya AC.
Apabila keyboard hanya berfungsi saat baterai dilepas, kalian mungkin perlu mengganti baterai. Tetapi, pastikan membeli baterai resmi dari produsen laptop yang bersangkutan. Baterai bajakan atau dari third party tentu akan lebih merugikan kalian.
Kehilangan Koneksi Dengan Motherboard
Tidak banyak pemilik laptop tahu bahwa keyboard yang kehilangan koneksi dengan motherboard laptop dapat mengakibatkan masalah. Masalah ini mencakup keyboard yang hanya bekerja sebentar saja atau tidak berfungsi sama sekali. Tetapi, jangan sampai kalian otak atik jika memang semua cara diatas tidak berfungsi.
Perbaruan koneksi harus dilakukan oleh profesional karena hal ini memerlukan pencopotan casing luar sekaligus menyambungkan kembali kabel pita di bagian bawah keyboard. Memang, situs resmi dari produsen laptop kalian pasti memberikan petunjuk tentang cara membongkar laptop. Tetapi, tentunya hal ini berisiko jika kalian tidak ahli dalam hal ini dan tidak memiliki alat lengkap.
Keyboard Rusak
Kalian masih beruntung jika keyboard tidak berfungsi dan laptop masih dalam masa garansi. Dengan demikian, kalian dapat menghubungi teknisi resmi dari penyedia laptop. Kalian pun akan mendapatkan keyboard baru tanpa harus mengeluarkan uang sepeserpun.
Tetapi sebelum kalian menyerahkannya ke teknisi, kalian wajib mencadangkan hard drive. Hapus semuanya dan simpan di manapun yang kalian anggap aman, seperti Google Drive atau harddisk cadangan. Dengan demikian, kalian masih dapat melanjutkan aktivitas dengan device lain selama laptop masih diservis.
Cek dengan Keyboard Eksternal
Tidak ada salahnya untuk menyambungkan keyboard eksternal ke laptop kalian. Kalau masih belum berfungsi, maka bisa jadi masalah yang ada adalah perangkat lunak yang ada. Tetapi, jika keyboard eksternal masih memudahkan pekerjaan kalian, mungkin kalian bisa mencobanya untuk sementara.
Cek Setting Tata Letak Keyboard
Terkadang, keyboard kalian tidak berfungsi karena pengaturan yang keliru. Bisa jadi, keyboard kalian masih dapat mengetik, tetapi muncul karakter atau huruf yang berbeda. Cek apabila tata letak keyboard untuk bahasa salah dipilih.
Coba cek lagi dengan cara sebagai berikut:
- Klik tombol Windows.
- Pilih aplikasi SETTING.
- Pilih Time and Language
- Pilih Language dan Region
- Temukan bahasa yang kalian butuhkan.
- Klik tombol menu tiga titik di sebelahnya.
- Pilih opsi Bahasa.
- Buka bagian Keyboard dan pastikan kalian sudah menginstal tata letak bahasa asli keyboard sesuai kebutuhan kalian.
Cek Malware atau Virus
Malware atau virus dapat mempengaruhi kinerja laptop melalui berbagai cara. Salah satunya adalah batasan fungsi keyboard kalian. Memang, menghilangkan malware atau virus cukup rumit. Tetapi, saat ini banyak perangkat lunak dengan fitur tercanggih dalam membersihkan komputer.
Aplikasi paling populer untuk menangani malware dan virus adalah Malwarebytes, McAfee, Avast atau Norton. Tetapi kalian masih dapat mengandalkan Windows Security yang menjadi alat antivirus asli Microsoft.
Bisakah Tidak Menggunakan Windows 10 untuk Mengatasi Masalah Pada Software
Pada dasarnya Windows merupakan teknologi yang sudah sangat lama. Memang, Windows 10 adalah teknologi terbaru meskipun masih merupakan iterasi terbaru dari sistem operasi yang sudah berusia puluhan tahun. Pada dasarnya, Windows dirancang untuk komputer pra internet meski sudah ada banyak update.
Saat ini, pengguna komputer atau laptop sudah memiliki internet, kecepatan koneksi cepat, penyimpanan cloud gratis, dan aplikasi web canggih seperti Gmail, berbagai media sosial, platform music dan film dan sebagainya. Semua metode Windows dengan operasional program yang diinstal secara lokal dan file lokal penyimpanan sudah dianggap usang.
Masalah ini muncul karena pengguna internet sering sekali menginstal program pihak ketiga secara massif. Hal ini tentunya sering tidak ‘diizinkan’ Windows. Windows Security memang sering ‘melarang’ aplikasi di luar wewenangnya dengan mendeteksi aplikasi tersebut sebagai virus dan malware. Selain itu, Windows punya cara khusus dalam mengelola perangkat lunak dan perangkat keras yang terinstal.
Coba Aplikasi Bebas Unduh
Kalian pasti mengalami dimana laptop tiba-tiba mati atau kalian mengalami registry rusak saat melakukan pencopotan atau pemasangan aplikasi. Disini masalah muncul dimana Windows semakin lambat dan tidak stabil. Laptop atau komputer yang tidak stabil adalah karena semuanya tersimpan secara lokal.
Bagi mayoritas pengguna komputer tercanggih, cara paling sederhana untuk memecahkan masalah Windows adalah tidak menggunakan Windows sama sekali. Mereka beralih ke sistem operasi yang lebih cepat, lebih andal, lebih aman, lebih mudah digunakan, dan lebih murah yaitu Google Chrome OS.
Coba ChromeOS yang dapat berfungsi seperti Windows. Keuntungannya adalah tidak perlu ada aplikasi yang harus diinstal. Hal ini sangat bermanfaat dan praktis karena pengguna hanya perlu menggunakan aplikasi web untuk melakukan banyak hal, seperti mengirim email, browsing, mengetik, membuat laporan dan sebagainya.
Bebas dari Update dan Instal ulang Driver
Selain Chrome OS, masih ada beberapa OS lain yang dapat kalian temukan di internet. Aplikasi tersebut dapat membebaskan kalian dari masalah yang terjadi jika keyboard laptop tidak berfungsi. Kalian tidak perlu disibukkan dengan update driver atau install ulang driver untuk keyboard. Terlebih, laptop tidak akan terlalu berat dengan aplikasi bawaan Windows yang dapat menguras kapasitas memori. Dengan demikian, kalian pun bebas install berbagai aplikasi tanpa harus dicegah oleh Windows Security.