Di awal tahun 2019 kemarin, Oppo Indonesia memang hadir dengan berbagai macam gebrakan. Salah satu gebrakan dari Oppo di awal tahun kemarin adalah mendatangkan sebuah produk baru yang diberi nama Oppo R17 Pro.
Seperti apa produk terbaru dari Oppo tersebut?
HP terbaru dari Oppo R17 Pro tersebut dilengkapi dengan dukungan kamera anti gelap yang harus menjadi pilihan terbaik Anda. Soal spesifikasi dalaman, Anda tak perlu merasa ragu kembali. Anda akan dapatkan dalaman beserta fitur yang nyaris sangat sempurna.
HP dengan kamera anti gelap ini tentu saja harus menjadi pilihan terbaik Anda. Pecinta selfie dan pecinta fotografi tentu wajib punya! Berikut informasi selengkapnya tentang HP dengan kamera anti gelap Oppo R17 Pro yang harus Anda tahu!
Review Kamera Anti Gelap Oppo R17 Pro
Fitur kamera Oppo R17 Pro
Ponsel Oppo R17 Pro memberikan fitur kamera yang sangat menonjol. Hal tersebut terlihat dari bekal tiga buah kamera dengan dukungan konfigurasi sebesar 12 MP + 20 MP dan TOF yang sangat sempurna. Kemudian sensor terakhir yaitu TOF dari Oppo R17 Pro bisa Anda gunakan dalam membuat gambar 3 dimensi. Namun penggunaan serta kemampuannya memang masih sangat terbatas.
Oppo R17 Pro memiliki sensor Sony IMX 362 dengan besar resolusi mencapai 12 MP dan didukung dengan teknologi dual pixel dibaliknya. Teknologi tersebut sangat memungkinkan focus kamera menjadi jauh lebih akurat dan lebih cepat.
Bahkan untuk digunakan foto malam hari, Anda bisa semakin leluasa karena terdapatnya sensor ½.55 dan 1.4 micron pixel yang akan mendukung foto malam hari Anda menjadi semakin jauh lebih baik. Hasil foto yang rendah noise juga akan Anda dapatkan.
Kamera dari Oppo R17 Pro memiliki diafragma ganda dengan aperture f/1.5 dan juga f/2. Fitur diafragma tersebut merupakan fitur ganda yang dapat berubah secara otomatis untuk kemudian menyesuaikan berbagai moment pengambilan gambar dengan kondisi cahaya yang lebih baik.
Kemampuan diafragma tersebut dapat memastikan gambar yang dihasilkan jauh lebih tajam dan jernih baik dalam kondisi terang atau dalam kondisi yang minim cahaya. Nah, fitur tersebut akan mengingatkan kita pada kemampuan serupa yang lebih dulu hadir, salah satunya adalah Samsung Galaxy S9 series. Jadi bisa dibilang bahwa Oppo R17 Pro merupakan sebuah produk yang tidak kalah dengan Samsung Galaxy S9 series.
Memiliki fitur ultra night mode
Produk Oppo R17 Pro dirancang untuk memiliki keunggulan di bagian pemotretan pada malam hari. Karena itu jangan heran jika waktu peluncurannya juga di malam hari. Sehingga bisa dipastikan pada saat moment peluncuran pertama kali dari Oppo R17 Pro menjadikan para wartawan dan para content creator yang diundang bisa secara langsung menjajal kualitas kamera yang mengandalkan resolusi malam terbaik tersebut.
Ketika malam hari, Oppo R17 Pro memiliki kemampuan untuk mengidentifikasi kondisi kurang cahaya dengan mengaktifkan fitur ultra clear night mode demi memberikan efek pengurangan noise. Sehingga bisa dipastikan bahwa pengaktifan aksi getar dan peningkatan dynamic range untuk menghasilkan foto di malam hari memiliki hasil yang cerah maksimal dan kaya warna serta hasilnya benar – benar jernih dan memuaskan.
Didukung dengan kamera selfie yang menawan
Walau ponsel yang satu ini lebih menonjolkan kemampuan kamera belakang atau kamera utama, akan tetapi bukan berarti bahwa kamera depan dari Oppo R17 Pro dilupakan begitu saja. Bagaimanapun dan seperti apapun, soal kamera depan Oppo R17 Pro adalah ahlinya.
Pada bagian kamera depan, terdapat sensor yang memanfaatkan Sony IMX 576 dengan dukungan diafragma sebesar f/2.0 yang juga mendukung fitur real time HDR karena memiliki sensor HDR dibaliknya. Nah, kamera tersebut dapat mengenali wajah secara jauh lebih akurat dengan mengenali lebih dari 296 titik wajah sekaligus.
Dipadukan dengan AI Beauty, menjadikan wajah jauh lebih cantik dari aslinya. Dan untuk Anda yang ingin lebih fun, Anda bisa mencoba AR stiker 2.1 yang disediakan bersama karakter virtual 2D-Omoji pada Oppo R17 Pro.
Itulah informasi selengkapnya untuk Anda tentang HP kamera anti gelap Oppo R17 Pro yang harus menjadi pilihan Anda. Semoga informasi yang kami berikan diatas menjadi informasi yang bermanfaat dan menginspirasi Anda.