Harga Evercoss A7G – Tanpa didahului iklan sebelumnya perangkat Evercoss A7G menampakkan diri. Kendati belum dijual di pasaran namun situs resmi Evercoss telah memajangnya. Berbeda dengan tipe Winner yang belum lama ini dirilis, smartphone A7G ini condong ke pasar kelas bawah. Hal tersebut terbukti dari spesifikasi standar yang dibawanya. Tampilan Evercoss A7G tersebut pun hampir sama dengan model-model perangkat Android lain.
Pihak Evercoss melengkapi A7G ini bersama panel touch screen jenis TFT LCD yang membawa resolusi WVGA 800 x 480 pixels dengan diagonal 4 inch plus menawarkan densitas 233 ppi. Sedikit disayangkan sebab ponsel terbaru ini memanfaatkan platform Android versi lama v4.4 KitKat kendati kini sudah tersedia v6.0 Marshmallow. Kinerja yang mampu dihasilkannya cukup biasa saja sesuai dengan kelas yang disasarnya.
Harga Evercoss A7G dan Spesifikasi
Dipersenjatai dengan processor kelas Quadcore seri ARM Cortex-A7 berkecepatan 1,2 GHz yang dibenamkan dalam Chipset Spreadtrum SC7731 plus kekuatan RAM 512 MB. Untuk urusan pemrosesan data grafis Evercoss mempercayakannya ke GPU Mali-400MP. Kombinasi jeroan tadi masih cukup nyaman dalam menjalankan berbagai aplikasi bawaan, meski agak kedodoran saat memainkan game berat.
Evercoss pun melengkapi smartphone ini dengan penyimpanan internal sebesar 4 GB dengan masih menyediakan slot kartu microSD sampai ukuran terbesar 32 GB. Melirik kemampuan kamera, Hp Android Evercoss A7G tak begitu bisa diandalkan sebab untuk kamera utama cuma membawa resolusi 3 MP minus adanya kemampuan autofocus dan tambahan lampu kilat. Sedangkan kamera depan membawa kemampuan 1,3 MP yang cukup lumayan digunakan untuk video call atau selfie. Perangkat Android entry level ini pun membawa bekal baterai dengan kapasitas standar 1500 mAh yang kurang mampu jika diajak beroperasi selama seharian. Untung saja Android KitKat yang digunakannya sudah memiliki manajemen daya yang cukup baik.
Menyimak spek yang tersedia, kemungkinan besar harga Hp Evercoss A7G akan dilepas dibanderol Rp.600 ribuan. Perangkat Evercoss terbaru ini sekali lagi memang diperuntukkan pangsa pasar pemula yang ingin beralih ke smartphone untuk pertama kalinya. Smartphone ini sepertinya bisa dijadikan pilihan para konsumen yang menginginkan sebuah perangkat android berharga murah namun spesifikasi yang tak pas-pasan.
Spesifikasi Evercoss A7G
Jenis Kartu | Dual SIM |
Dimensi | – |
Berat | – |
Layar | TFT, 4.0 inches, 480 x 800 pixels |
Memory | Internal 8 GB, microSD card up to 32 GB |
Ram | 512 GB |
Konektifitas | HSDPA 21.1/5.76 Mbps, Wi-Fi 802.11 b/g, hotspot, Bluetooth v4.0, microUSB v2.0, GPS with A-GPS |
OS | Android OS, v4.4 (KitKat) |
CPU | Spreadtrum, SC7731, Quad Core 1.2 Ghz Cortex-A7 |
GPU | Mali-400MP2 |
Kamera Belakang | 5 Megapixel, Autofocus, LED Flash |
Kamera Depan | 1,3 MP |
Baterai | Li-ion 1.500 mAh |
Fitur | – |
Kelebihan Evercoss A7G
- Di bekali CPU bertenaga Quad Core
- Spesifikasi kamera cukup tinggi
- Mendukung koneksi HSDPA
Kekurangan Evercoss A7G
- Daya baterai kurang maksimal
- Layar belum IPS
Harga Evercoss A7G Terbaru 2018
- Harga Baru: Rp. 589.000
- Harga Bekas: Rp. 400.000