Aplikasi prediksi wajah anak sudah banyak digunakan para pasangan yang begitu penasaran seperti apa wajah anak di masa depan nantinya. Meski tidak 100% akurat namun bisa sedikit mengobati rasa penasaran. Selain itu ya hanya untuk seru seruan saja. Aplikasi semacam ini ada banyak pilihanya baik itu di android maupun iphone. Apa saja? simak penjelasan tim pdscustom berikut ini.
Kehadiran anak tentu saja menjadi hal yang ditunggu tunggu setiap pasangan. Terlebih bagi mereka yang baru saja menikah. Seperti yang kita ketahui, wajah anak umumnya memiliki kemiripan dengan orang tuanya. Entah itu di bagian mata, hidung ataupun lainya. Maka secara logika, dengan menggabungkan antara wajah suami dan istri bisa membuat ramalan wajah anak di masa depan.
Dengan berkembangnya teknologi, kini kita bisa memvisualisasi hal tersebut. Kamu bisa download aplikasi tes wajah calon anak. Secara sederna, aplikasi tersebut bekerja dengan cara menggabungkan kedua wajah pasangan sehingga diperoleh prediksi wajah keturunan.
Aplikasi Prediksi Wajah Anak Dengan Pasangan
Mengingat aplikasi semacam ini jumlahnya ada banyak. Mungkin kamu akan kebingungan untuk memilih mana yang terbaik. Untuk itu, kami akan merekomendasikan aplikasi aplikasi yang menurut kami worth it untuk dicoba.
Aplikasi Pendeteksi Wajah Keturunan Di Android
Babygenerator Predict Your Future Baby Face
Dari namanya saja sudah bisa mendeskripsikan fungsi dari aplikasi tersebut. Ini adalah salah satu aplikasi penggabung wajah yang lagi viral. Total penggunanya sudah lebih dari 1 juta orang dengan nilai review rata rata 4.3. Hal itu menunjukan kepuasan dari para penggunanya. Sebelum memulai siapkan dulu foto wajahmu dan juga pasanganmu. Nantinya sistem AI yang ada didalam aplikasi akan memprediksi wajah bayi kamu. Berikut langkah langkahnya
- Download babygenerator predict your future baby face dari play store
- Jika sudah buka aplikasinya, lalu bisa menguploud foto kamu dan pasanganmu sesuai dengan lambang yang ada. Kamu bisa mengambil foto langsung ataupun dari galeri. Agar hasilnya maksimal, pilih foto yang benar benar memperlihatkan wajahmu secara jelas
- Jika sudah, tap tombol love (biru dan pink) yang ada dibawahnya.
- Tunggu beberapa saat, maka hasilnya akan ditampilkan dibawahnya
- Tekan tombol download untuk menyimpanya.
Face App
Face app memang jadi aplikasi wajah yang viral akhir akhir ini. Hal itu lantaran berbagai fiturnya yang menarik dan menghibur. Salah satunya adalah fitur prediksi wajah. Jika sudah memiliki aplikasi ini, silahkan ikuti tutorial dibawah
- Buka aplikasinya, lalu pilih salah satu foto dari galeri
- Klik showcase
- Geser menu dibawahnya, hingga menemukan fitur putri kami/ our kids
- Jika sudah, unggah foto pasanganmu.
- Tunggu saja beberapa saat, hasilnya akan ditampilkan.
Aplikasi Prediksi Wajah Anak Masa Depan Di iPhone
Sementara itu bagi pengguna iphone kamu bisa download aplikasi bernama Evian Baby&Me. Menariknya dalam aplikasi terdapat fitur untuk memilih warna kulit. Selain baby&me pengguna iphone juga bisa menggunakan aplikasi face app. Yap, selain tersedia dalam versi android, face app juga tersedia di app store yang mana bisa diunduh para pengguna device iOS.
Prediksi Wajah Anak Online
Beberapa orang tidak tertarik untuk menginstal sebuah aplikasi. Salah satu alasanya karena akan memakan space memori internal. Jika punya memori yang besar tentu bukan jadi soal, tapi jika terbatas maka bisa menyebabkan ponsel jadi lemot. Untuk itu kamu bisa mencoba sejumlah situs yang juga memiliki fungsi yang sama. Salah satunya adalah morphthing.com. Berikut langkah langkahnya
- Buka situs morphthing
- Pilih start morphing
- uploud foto kamu
- tunggu prosesnya
- Lihat hasilnya
Akhir Kata
Demikian tadilah cara memprediksi wajah anak dengan pasangan baik menggunakan aplikasi android/ iphone maupun menggunakan situs online. Biar lebih seru lagi kamu bisa gabungkan dengan avatarity untuk membuat foto jadi bergerak.