7 Efek Filter Tiktok Viral 2021, Yuk Cek Disini

Efek Filter Tiktok Viral – Popularitas tiktok di Indonesia meningkat begitu tajam dalam satu tahun terakhir. Hampir setiap orang terutama generasi milenial yang memiliki akun paltform berbagi video pendek tersebut. Ada begitu banyak jenis konten yang kerap dibuat oleh pengguna. Keberadan sejumlah filter ataupun efek di aplikasi tiktok memang memberikan kreativitas tanpa batas pada para penggunanya. Kali ini kami tertarik untuk mengulas filter apa saja yang viral dan banyak digunakan.

Aplikasi tiktok adalah platform berbagi short video yang berasal dari china. Di negeri asalnya tersbeut dikenal dengan nama Douyin yang berarti teknik musik pendek. Pendirinya adalah zhang yiming yang diluncurkan pada september 2016 lalu dan kemudian dikembangkan oleh Bytedance. Kini tiktok telah menjelma menjadi salah satu aplikasi terpopular di dunia dengan pengguna aktiv lebih dari 35 juta.

Di Indonesia sendiri, tiktok begitu digemari. Keberadaan video unik, lucu dan menghibur adalah salah satu alasanya. Banyak netizen yang menggunakan tiktok untuk sekedar mencari hiburan dengan menonton video lucu. Bagi para kreator pun dimudahkan dengan beberapa tool edit video secara langsung diaplikasi. Ditambah lagi dengan filter dan efek yang beragam sehingga mendorong pengguna untuk berimajinasi sebebas bebasnya.

Cara Edit Video Di Tiktok

Jika kamu pengguna baru, silahkan bisa simak dulu cara edit video di tiktok berikut ini. Namun jika sudah khatam, bisa skip dan lanjut ke pembahasan efek efek atau filter dibawah. Adapun langkah langkahnya adalah sebagai berikut:

  1. Sebelum memulai merekam, tentu saja kamu harus menentukan konsep video mau dibuat seperti apa. Dengan demikian nantinya bisa merekam/ mengambil video secara tepat. Kamu bisa melihat video video yang viral atau masuk ke FYP.
  2. Jika sudah ditentukan, silahkan bisa memilih efek/ sound kemudian mulai merekam video
  3. Apabila kamu sudah punya video sebelumnya, tinggal klik saja icon + yang ada di bagian tengah aplikasi lalu pilih dari galery ponsel. Sementara untuk merekam langsung kamu bisa menekan lama tombol merah.
  4. Pastikan videonya kurang dari 1 menit, jika sudah klik next
  5. Selanjutnya kamu bisa mulai mengedit entah itu mau memberikan text, mengatur durasi dan lain sebagainya.
  6. Terakhir, jika sudah tinggal diposting dengan memberikan caption dan hastag.

Efek Filter Tiktok Viral

Kita tahu ada banyak sekali filter atau efek yang tersedia. Nah kalau bingung, silahkan pilih saja beberapa yang viral berikut ini

Half Filter

Ini adalah efek tiktok yang lagi viral akhir akhir ini. Seperti namanya, filter ini membagi wajah dalam 2 sisi. Di sisi kiri ditampilkan wajah yang menggunakan filter sedangkan di sisi kanan menampilkan realita. Dengan kreativitas para pengguna ternyata ada banyak video yang lucu nan menghibur. Simak selengkapnya: Half Filter Tiktok

half filter tiktok
half filter tiktok

Filter Panik ngga panik ngga? masa ngga

Filter ini juga viral dan banyak digunakan khususnya anak muda. Biasanya video akan menampilkan kejadian saat merasakan kepanikan seperti hal yang ketahuan seseorang. Di tengah video terdapat suasa panik ngga panik ngga masa ngga! dan kemudian diakhiri dengan lagu beat yang membuatmu bergoyang.

Chinpanzees

Ini adalah filter monyet tiktok yang terinspirasi dengan bruno mars. Dalam video musiknya musisi tersebut menggunakan penari latar berkostum monyet. Biasanya para tiktokers membuat video dance dengan efek monyet monyet di sekelilingnya.

filter monyet tikok
filter monyet tikok

Wacky Mirror

Filter tiktok viral selanjutnya adalah wacky mirror dimana bakal membuat video bergelombang dan seolah bergoyang kedepan dan belakang. Filter ini juga memiliki backsound dari Classic reborn dengan judul How To Dougie.

efek tikok viral 2021
efek tikok viral 2021

Manyun

Kamu tinggal ketikan saja manyun di kolom pencarian, maka video dengan efek manyun bakal bermunculan. Efek tiktok viral yang satu ini membuat bibir kita manyun dalam segala kondisi, entah itu sedang makan, bernyanyi ataupun aktivitas lainya.

filter tiktok viral 2021
filter tiktok viral 2021

Efek Teddy Bear

Jika kalian membuka tap trending pada menu efek, maka efek teddy bear masuk salah satunya. Disini kamu akan ditemani oleh boneka teddy bear di sampingmu ketika merekam sebuah video. hmm lucu ya?

efek teddy bear
efek teddy bear

Faceapp Filter Nggak ngotak

Sebetulnya ini bukanlah efek yang tersedia di aplikasi tiktok, namun video video dengan menggunakan faceapp viral di tiktok. Faceapp merupakan aplikasi yang bisa mengubah wajah baik menjadi anak anak, orang tua atau bahkan mengubah gender dari laki laki ke perempuan atau sebaliknya. Untuk menggunakanya kamu bisa lihat tutorial sebelumnya Filter Tiktok Jadi Cewek

filter faceapp ngga ngotak
filter faceapp ngga ngotak

Akhir Kata

Nah itulah tadi ketujuh efek filter tiktok yang lagi viral dan sedang ramai digunakan. Semoga bermanfaat dan selamat berkreasi!